10 Fakta Unik Alas Purwo, Hutan Mistis di Ujung Timur Pulau Jawa

Kamu sudah pernah ke sini belum, nih?

Nama Alas Purwo kembali viral di media sosial, bahkan menjadi trending topic teratas di Twitter. Destinasi wisata di ujung timur Pulau Jawa itu langsung jadi perbincangan hangat setelah disebut pesonanya tak kalah indah dari Bali.

Alas Purwo sendiri sebenarnya merupakan sebuah taman nasional berisi ratusan jenis flora dan fauna khas Indonesia. Meski keindahannya selalu diselimuti cerita-cerita mistis, Taman Nasional Alas Purwo patut untuk kamu jelajahi, lho.

Sebelum berlibur ke Taman Nasional Alas Purwo, pahami dulu fakta-fakta uniknya. Berikut 10 fakta unik tentang Taman Nasional Alas Purwo di Banyuwangi, Jawa Timur.

1. Penamaan Alas Purwo diberi berdasarkan legenda tentang awal mula penciptaan Pulau Jawa yang berarti 'Hutan Pertama atau Permulaan'

10 Fakta Unik Alas Purwo, Hutan Mistis di Ujung Timur Pulau Jawainstagram.com/dms_rmdn

2. Taman nasional yang diresmikan pada 1992 ini berada ke dalam dua kecamatan, yakni Kecamatan Tegaldlimo dan Kecamatan Purwoharjo, Banyuwangi

10 Fakta Unik Alas Purwo, Hutan Mistis di Ujung Timur Pulau Jawainstagram.com/syayidatika

3. Alas Purwo memiliki luas mencapai 43.420 hektare yang terbagi jadi empat zona. Ada zona inti, zona rimba, zona pemanfaatan, dan zona penyangga

10 Fakta Unik Alas Purwo, Hutan Mistis di Ujung Timur Pulau Jawainstagram.com/hubaylulfuad

4. Kawasan hutan di Alas Purwo berjenis hutan hujan dengan dataran yang rendah. Hal ini membuat pertumbuhan flora dan fauna di sini sangat cepat

10 Fakta Unik Alas Purwo, Hutan Mistis di Ujung Timur Pulau Jawainstagram.com/abbit_alviandi

5. Hutan lebat di dalamnya ditumbuhi tanaman khas, yakni sawo kecik dan salah satu jenis yang dilindungi, palem sadeng

10 Fakta Unik Alas Purwo, Hutan Mistis di Ujung Timur Pulau Jawainstagram.com/julia.dwidjosiswojo

6. Selain eksotisme hutannya, Alas Purwo juga memiliki banyak keindahan alam lainnya, seperti padang savana, pantai, dan gua

10 Fakta Unik Alas Purwo, Hutan Mistis di Ujung Timur Pulau Jawainstagram.com/sansadhia

Baca Juga: 9 Wisata Horor di Banyuwangi, Jadi Rekomendasi Tempat Uji Adrenalin

7. Uniknya, terdapat puluhan gua di balik hutannya yang lebat. Salah satu yang paling terkenal adalah Goa Istana dengan kegelapan abadinya

10 Fakta Unik Alas Purwo, Hutan Mistis di Ujung Timur Pulau Jawainstagram.com/ahlam.alhfn

8. Alas Purwo juga menyimpan segudang misteri yang dipercayai masyarakat setempat. Destinasi ini diyakini sebagai lokasi berkumpulnya seluruh jin di Pulau Jawa, lho

10 Fakta Unik Alas Purwo, Hutan Mistis di Ujung Timur Pulau Jawainstagram.com/nbheenn

9. Berbagai aktivitas mistis pun kerap dilakukan masyarakat di taman nasional ini, seperti pesugihan dan semedi untuk mendapatkan ilmu hitam

10 Fakta Unik Alas Purwo, Hutan Mistis di Ujung Timur Pulau Jawainstagram.com/sitiiawlyh

10. Kejadian seram yang paling sering terjadi di Alas Puwro adalah orang-orang menghilang secara misterius. Mereka yang tak bisa keluar diyakini tinggal selamanya di sini

10 Fakta Unik Alas Purwo, Hutan Mistis di Ujung Timur Pulau Jawainstagram.com/miaerlianaa

Itulah beberapa fakta unik dari Alas Purwo yang mungkin belum kamu ketahui. Walau hutan lebat ini sangat kental dengan cerita mistis, keindahannya tetap juara, lho. Gimana, jadi tertarik mengunjunginya?

Baca Juga: Informasi Wisata Taman Nasional Baluran: Rute, Harga Tiket, dan Tips

Topik:

  • Naufal Al Rahman
  • Dewi Suci Rahayu

Berita Terkini Lainnya