8 Tempat Wisata di Jambi Paling Indah, Pesonanya Bikin Takjub

#IDNTimesTravel Kaya wisata alam yang sejuk

Pulau Sumatra menyimpan segudang tempat wisata yang menarik untuk dieksplorasi. Kalau kamu seorang traveler, cobalah pelesiran ke salah satu wilayah yang memiliki beragam wisata seperti ke Jambi misalnya.

Provinsi Jambi menawarkan wisata menarik dan menyenangkan. Mulai dari wisata alam hingga situs bersejarah, semua ada di Jambi. Berikut beberapa rekomendasi tempat wisata di Jambi paling indah yang bisa kamu pilih untuk liburan selanjutnya.

1. Gentala Arasy

8 Tempat Wisata di Jambi Paling Indah, Pesonanya Bikin TakjubJembatan Gentala Arasy (instagram.com/matiisuri)

Rekomendasi tempat wisata di Jambi pertama yang bisa kamu kunjungi adalah Gentala Arasy. Gentala Arasy adalah sebuah museum budaya yang menampilkan sejarah Islam di Jambi. Ratusan koleksi benda bersejarah bisa ditemukan di sini. Benda tersebut diperoleh dari para ulama yang memberikannya secara sukarela.

Dari sini terlihat Jembatan Gentala Arasy yang indah. Jembatan dibangun berkelok dengan beberapa tugu menjulang. Saat malam, kamu bisa melihat jembatan berubah menjadi warna-warni.

Lokasi: Arab Melayu, Pelayangan, Jambi

Jam operasional: setiap hari pukul 08.00-16.00 WIB

Harga: Rp5.000

2. Air Terjun Sigerincing

8 Tempat Wisata di Jambi Paling Indah, Pesonanya Bikin TakjubAir Terjun Sigerincing (instagram.com/mymyarmy)

Kalau rindu suasana asri dan sejuk, pergilah ke salah satu air terjun di Jambi terbaik yang bernama Air Terjun Sigerincing. Debit airnya memang deras, tapi suaranya begitu menenangkan. Lokasinya pun dikelilingi pepohonan dengan tebing dipenuhi rerumputan.

Kamu bisa berendam, berenang, atau sekadar bermain air di sini. Air Terjun Sigerincing ini termasuk wisata alam yang ada secara alami, lho.

Lokasi: Lembah Masuari, Kebupaten Merangin, Jambi

Jam operasional: setiap hari, 24 jam

Harga: Rp10.000

3. Gunung Kerinci

8 Tempat Wisata di Jambi Paling Indah, Pesonanya Bikin TakjubGunung Kerinci (instagram.com/joan_girsang)

Rekomendasi tempat wisata di Jambi berikutnya yang bisa kamu kunjungi adalah Gunung Kerinci. Mendaki Gunung Kerinci menjadi aktivitas seru yang wajib dicoba. Gunung berapi yang dikenal dengan puncak indahnya ini selalu ramai, apalagi saat akhir pekan. Meski lelah, pemandangan gunung dan udaranya yang sejuk akan membayar lunas perjuanganmu.

Jangan lupa melakukan summit attack, ya. Kegiatan menapaki trek menuju puncak ini akan membuatmu terpana. Sunrise-nya bikin merinding!

Lokasi: perbatasan Provinsi Jambi dengan Sumatra Barat

Jam operasional: setiap hari, 24 jam

Harga: Rp5.000-20.000

4. Danau Gunung Tujuh

8 Tempat Wisata di Jambi Paling Indah, Pesonanya Bikin TakjubDanau Gunung Tujuh (instagram.com/syafrizaldi)

Kalau sudah mendaki Gunung Kerinci, jangan lupa singgah di Danau Gunung Tujuh. Danau ini merupakan yang tertinggi di Asia Tenggara, lho. Tingginya mencapai 1.950 meter di atas permukaan laut (mdpl).

Kamu bisa menjelajah danau dengan menyewa perahu penduduk setempat. Kalau mau lebih puas, bermalamlah sembari mendirikan tenda bareng teman. Dijamin seru banget!

Lokasi: Pesisir Bukit, Gunung Tujuh, Kabupaten Kerinci, Jambi

Jam operasional: setiap hari pukul 07.30-17.00 WIB

Harga: gratis

5. Telaga Biru

8 Tempat Wisata di Jambi Paling Indah, Pesonanya Bikin TakjubTelaga Biru (instagram.com/aini_zainudinn)

Rekomendasi tempat wisata di Jambi selanjutnya yang bisa kamu kunjungi adalah Telaga Biru. Dari namanya, telaga ini sudah bisa dipastikan memiliki air jernih bak kristal. Meski kecil, suasana di sini terasa magis banget, bak negeri dongeng. Telaga Biru dikelilingi pepohonan rimbun, sehingga udaranya sejuk dan suasananya menyenangkan.

Lokasi: Tanjung Alam, Sungai Tenang, Kabupaten Merangin, Jambi

Jam operasional: setiap hari, 24 jam

Harga: Rp10.000

Baca Juga: [QUIZ] Member BTS Idolamu Menentukan Wisata Yogyakarta Favoritmu Lho!

6. Candi Muaro Jambi

8 Tempat Wisata di Jambi Paling Indah, Pesonanya Bikin TakjubCandi Muaro Jambi (instagram.com/donarizkisyah)

Jambi juga memiliki situs bersejarah berupa candi yang megah. Candi Muaro Jambi namanya. Dikenal sebagai induk, candi ini berdekatan dengan Candi Tinggi yang masih berada satu kompleks.

Candi Muaro Jambi terkenal karena merupakan candi Hindu-Buddha terluas di Asia Tenggara. Luasnya mencapai 3.981 hektare, lho. Kamu bisa mengelilingi kompleks percandian ini dengan jalan kaki atau menyewa sepeda.

Lokasi: Desa Muara Jambi, Kecamatan Maro Sebo, Kabupaten Muaro Jambi, Jambi

Jam operasional: setiap hari pukul 08.00-18.00 WIB

Harga: Rp10.000

7. Danau Biru Muara Tembesi

8 Tempat Wisata di Jambi Paling Indah, Pesonanya Bikin TakjubDanau Biru (instagram.com/ilhamattewakang)

Satu lagi wisata berupa danau indah di Jambi, yakni Danau Biru Muara Tembesi. Danau unik ini terbentuk karena aktivitas penggalian tanah untuk memproduksi batu bata. Sesuai namanya, air danau ini berwarna biru dengan sedikit kehijauan.

Tidak terlalu dalam, kamu bisa berenang atau berendam di sini. Datanglah saat hari masih pagi, supaya tidak terlalu berdesakan dengan para wisatawan. Jangan lupa bawa baju ganti, ya!

Lokasi: Desa Kebun Baru, Kecamatan Muara Tembesi, Kabupaten Batanghari, Jambi

Jam operasional: setiap hari, 24 jam

Harga: gratis

8. Air Terjun Telun Berasap

8 Tempat Wisata di Jambi Paling Indah, Pesonanya Bikin TakjubAir Terjun Telun Berasap (instagram.com/kiddrock85)

Dengan ketinggian hampir 50 meter, Air Terjun Telun Berasap terlihat sangat menawan. Air terjun ini jadi salah satu yang paling populer di Jambi.

Debit airnya yang tinggi membuat air yang jatuh ke tanah menghasilkan deburan air tipis seperti kabut. Untuk menikmati keindahan air terjun ini, sebaiknya datang pagi hari demi mendapatkan suasananya yang paling menyenangkan. Udaranya sejuk banget!

Lokasi: Desa Telun Berasap, Kecamatan Kayu Aro, Kabupaten Kerinci, Jambi

Jam operasional: setiap hari pukul 08.00-17.00 WIB

Harga: Rp10.000

Itu dia beberapa tempat wisata di Jambi paling indah yang bisa masuk ke dalam bucket list liburanmu. Banyak wisata alam asri yang patut dijelajahi, nih. Destinasi nomor berapa yang paling menarik perhatianmu? Simak juga berbagai informasi tempat wisata menarik lainnya hanya di IDN Times ya.

Baca Juga: 8 Tempat Wisata Hits di Batang 2021, Banyak Alam Hijau yang Asri

Topik:

  • Naufal Al Rahman
  • Dewi Suci Rahayu
  • Eddy Rusmanto

Berita Terkini Lainnya