6 Rekomendasi Danau Indah di Prancis untuk Lamar Kekasih

Tak ada salahnya terbang ke Prancis untuk momen romantis

Prancis, salah satu negara Eropa yang tidak pernah lepas dari daftar kunjungan wisatawan. Bangunan, fashion, bahkan keindahan alamnya, seperti memiliki 'sihir' bagi setiap pasangan untuk mengabadikan kisah cinta mereka.

Tidak heran saat menyebut destinasi liburan romantis, maka Prancis adalah jawabannya. Apalagi buat kamu yang ingin segera melamar sang kekasih, rasanya akan sangat sempurna bila melakukannya di negara yang terkenal dengan suasana romantisnya ini.

Di Prancis banyak, lho, danau indah yang dibalut eksotisnya alam serta bangunan yang memukau. Tentunya sangat cocok buat melamar si dia, nih. Mau tahu seromantis dan seindah apa deretan danau di Prancis? Yuk, simak ulasannya!

1. Lac du Mont-Cenis

6 Rekomendasi Danau Indah di Prancis untuk Lamar KekasihLac du Mont Cenis (altituderando.com)

Jika kekasihmu menyukai rute perjalanan pegunungan, maka Lac du Mont-Cenis di Savoie harus ada dalam daftar kamu. Lac du Mont-Cenis adalah waduk pembangkit listrik tenaga air yang terletak di bawah bayang bayang Mont-Cenis, salah satu lintasan gunung tertinggi di Pegunungan Alpen. Spot ini merupakan waduk terbesar di Prancis yang terkenal dengan vegetasi alaminya, masyarakat setempat lebih sering menyebutnya sebagai danau Mont-Cenis.

Vegetasi yang indah dengan banyak tumbuhan langka membuat Lac du Mont Cenis populer sebagai tujuan wisatawan. Tidak heran bila kamu akan dengan mudah menemukan banyak hotel kecil di wilayah ini. Di sini kamu bisa berkoordinasi dengan pihak hotel untuk membuat lamaran bertema vintage dengan suasana romantis klasik yang akan membuat lamaranmu semakin istimewa.

2. Lac du Bourget

6 Rekomendasi Danau Indah di Prancis untuk Lamar KekasihLac du Bourget (istockphoto.com/SteveAllenPhoto)

Lac du Bourget terbentuk akibat gletser kuarter pada 19.000 tahun yang lalu. Danau ini dikelilingi oleh pesona pegunungan Alpen Prancis dengan kota kecil di tepi danau bernama Aix-les-Bains.

Kota tepi danau di Lac du Bourget ini memiliki dermaga kayu yang cantik berlatarkan rombongan kapal kecil yang tersusun rapi dan taman bunga di sekeliling dermaga. Pemandangan ini sangat cocok untuk kamu yang menginginkan suasana romantis ala desa di tepi danau.

3. Danau Jenewa

6 Rekomendasi Danau Indah di Prancis untuk Lamar KekasihDanau Jenewa di malam hari ( instagram.com/ig_geneva)

Terletak di utara Haute-Savoie, Lac Léman atau Danau Jenewa adalah danau terbesar di Eropa Barat. Membentang dari Jenewa ke Montreux, yakni perbatasan antara Prancis dan Swiss, Danau Jenewa mengombinasikan pemandangan kota metropolitan yang semarak dengan pemandangan alam yang menawan.

Dikombinasikan dengan latar belakang perkotaan, kawasan pejalan kaki yang menarik di sepanjang danau adalah tempat yang ideal untuk berjalan-jalan bagi sepasang kekasih. Ada juga desa tepi danau yang menjadi tempat berlabuh untuk mengunjungi kapal pesiar. Di desa ini kamu bisa melamar si Dia sembari menikmati iklim sejuk khas pegunungan yang berpadu dengan bangunan kota khas Prancis yang akan menambah kesan romantis.  

Baca Juga: 5 Destinasi Wisata Menarik Marseille, Prancis; Cocok Buat Healing!

4. Lac de Capitello

6 Rekomendasi Danau Indah di Prancis untuk Lamar Kekasihtebing batu di Lac de Capitello (villagesdecorse.fr)

Apakah kamu dan pasanganmu suka petualangan yang cukup menantang?Jika iya, Lac de Capitello adalah tempat yang tepat. Akses dengan mobil berjarak sedikit lebih dari 10 km dari kota Corte, Prancis lalu mendaki melewati Lembah Restonica yang dihiasi pohon pinus. Itulah jalur yang kamu dan pasanganmu harus tempuh untuk menikmati keindahan Danau Capitello.

Danau ini akan menyambutmu dengan lembah dan tebing batu seperti dinding alami yang menjulang tinggi. Bertengger di ketinggian 1.930 meter di atas permukaan laut, danau ini membeku selama 8 bulan dalam setahun.

Namun, di musim panas airnya jernih, berkilau, berwarna pirus dan sangat transparan. Danau ini akan membuat lamaranmu berbeda, seperti petualangan yang terbilang agak esktrem namun tetap romantis.

5. Lac de Serre Poncon

6 Rekomendasi Danau Indah di Prancis untuk Lamar Kekasihjernihnya Lac de Serre Poncon (instagram.com/ lespepitesdefrance)

Dengan teluk-teluk kecil yang masih alami dan air yang berwarna biru kehijauan Lac de Serre Ponçon adalah danau dengan latar belakang pegunungan yang megah. Terletak di perbatasan wilayah Hautes-Alpes dan Alpes-de-Haute-Provence, Prancis, wisatawan berbondong-bondong datang untuk menikmati keindahan dan fasilitas yang ditawarkan Lac de Serre Ponçon.

Di sini kamu dan pasanganmu bisa menikmati kegiatan dayung, selancar angin, kano, berlayar catamaran, mengayuh perahu,  jet-ski, kapal pesiar, dan selancar layang.

Terlepas dari wisata airnya, Lac de Serre Ponçon juga memiliki warisan budaya yang luar biasa seperti Katedral Notre-Dame du Réal. Dalam perjalanan ke sana, kalian bisa singgah di Abbaye de Boscodon, sebuah mahakarya seni Romawi, lalu menikmati sinar rembulan yang menghadap ke Lac de Serre Ponçon sembari menyematkan cincin di jari si dia. Wah, sangat romantis dan menyenangkan!

6. Lac Annecy

6 Rekomendasi Danau Indah di Prancis untuk Lamar Kekasihcantiknya suasana Lac Annecy (instagram.com/ cspaoff_annecy)

Danau berperahu, jalan-jalan, fasilitas bersepeda, paralayang, bahkan lampu berwarna violet yang romantis di malam hari. Semua mimpi romantis kamu akan menjadi nyata di depan perairan jernih Lac Annecy yang mempesona. Keindahan danau bersinergi dengan indahnya hamparan pegunungan disekitarnya, jalan berbatu yang tersusun rapi menambah suasana romantis nan menenangkan.

Ada dua waktu terbaik yang bisa kamu pilih untuk melamar pasanganmu di Lac Annecy. Jika kamu menginginkan suasana romantis dengan pertunjukan lampu, permainan air dan puncak pertunjukan kembang api di malam hari, maka musim panas adalah waktunya. Karena saat itu Annecy mengadakan festival danau tahunan untuk menghormati Napoleon III.

Namun jika kamu menginginkan lamaran dengan gaya khas Annecy maka kamu harus memilih waktu saat akhir musim dingin tiba karena biasanya akan diadakan Karnaval Venesia dengan topeng dan kostum Khas Venesia.

Indahnya danau di Prancis memang gak main-main, lho. Kamu sudah siap terbang ke Prancis untuk melamar si dia? Jadi pilih destinasi danau yang mana, nih?

Baca Juga: 13 Destinasi Wisata di Prancis ala Emily in Paris, Kece Instagramable

Nugrati R. Photo Writer Nugrati R.

Mahasiswi Manajemen

IDN Times Community adalah media yang menyediakan platform untuk menulis. Semua karya tulis yang dibuat adalah sepenuhnya tanggung jawab dari penulis.

Topik:

  • Debby Utomo

Berita Terkini Lainnya