5 Museum Legendaris Ini Harus Kamu Kunjungi Jika Liburan ke China

Ayo rencanakan liburanmu ke negeri tirai bambu!

China merupakan salah satu negara dengan peradaban tertua di dunia. Negara ini memiliki kekayaan sejarah dan arkeologis yang tersimpan dalam museum. Beberapa museum di China menjadi legendaris dan sering dikunjungi pelancong dari berbagai belahan dunia.

Berikut rekomendasi museum terbaik di China yang harus kamu kunjungi. 

1. National Museum Of China

5 Museum Legendaris Ini Harus Kamu Kunjungi Jika Liburan ke Chinahyperallergic.com

National Museum Of China terletak di sisi timur Tiananmen Beijing. Museum ini menyimpan lebih dari satu juta koleksi bersejarah evolusi manusia dan peradaban zaman dulu. Sejarah dimulai dari manusia Yuanmou hingga Dinasti Qing.

Museum ini dikelola oleh pemerintah pada tahun 2003. Pembangunannya menggabungkan dua museum yang sudah ada sebelumnya. Museum legendaris ini dianggap harta paling berharga oleh masyarakat di China. 

2. Sanghai Science And Technology Museum

5 Museum Legendaris Ini Harus Kamu Kunjungi Jika Liburan ke Chinaplaceandsee.com

Museum Sains dan Teknologi Shanghai terletak di Pudong. Museum sains ini dibangun untuk mengenalkan kemajuan teknologi Pudong. Ada 14 pameran permanen yang bisa kamu kunjungi. Salah satu pameran yang cukup populer adalah World Of Robots. Kamu akan dimanjakan dengan teknologi sains yang membuat kagum. 

Baca Juga: 10 Hal Unik yang Bisa Kamu Temui Jika Traveling ke China 

3. Gansu Provincial Museum

5 Museum Legendaris Ini Harus Kamu Kunjungi Jika Liburan ke Chinacits.net

Gansu Provincial Museum terletak di Lanzhou, China. Ada 350.000 artefak yang menyimpan sejarah teknologi dan ilmu pengetahuan alam. Pada mulanya, museum didirikan pada tahun 1939 untuk mengenalkan kekayaan sejarah.

Ada pameran sejarah seperti seni budha, tembikar, paleontologi, sejarah jalan sutera, dan fosil yang dapat kamu nikmati. 

4. Museum Nanjing

5 Museum Legendaris Ini Harus Kamu Kunjungi Jika Liburan ke Chinagonanjingchina.com

Museum Nanjing terletak di Provinsi Jiangsu. Museum ini berdiri di tanah seluas 70.000 meter persegi. Ada 400.000 koleksi bersejarah yang akan memanjakan matamu. Koleksi populer yaitu porselen kekaisaran dari era Ming dan Qing.

Museum ini pun menyimpan artefak perunggu, batu giok, dan seni rakyat. Setiap tahun museum Nanjing ramai pengunjung.

5. Science And Technology Museum Beijing

5 Museum Legendaris Ini Harus Kamu Kunjungi Jika Liburan ke Chinattnotes.com

Kota Beijing memiliki museum yang cukup populer seperti Science And Technology Beijing Museum.

Museum didirikan pada tahun 1988 oleh pemerintah setempat. Tujuannya untuk meningkatkan kesadaran pada masyarakat untuk mengenal sains dan teknologi. Penelitian dipromosikan di museum ini agar masyarakat tertarik untuk mempelajari teknologi. 

Museum-museum di atas akan mengajakmu menelusuri peradaban China yang tersimpan. Selain itu, liburan akan lebih menyenangkan jika kita berkunjung ke museum yang kaya akan ilmu pengetahuan. 

Baca Juga: 7 Museum Menakjubkan di Tokyo yang Patut Kamu Kunjungi

Nurul Aulia Photo Verified Writer Nurul Aulia

Ketika dia sedang tidak menulis, kamu akan menemukan dia sedang sibuk rebahan.

IDN Times Community adalah media yang menyediakan platform untuk menulis. Semua karya tulis yang dibuat adalah sepenuhnya tanggung jawab dari penulis.

Topik:

  • Febrianti Diah Kusumaningrum

Berita Terkini Lainnya