10 Pantai Paling Angker di Indonesia Tengah dan Timur, Bikin Merinding

Kabarnya ada yang ditenggelamkan makhluk halus

Indonesia Timur seolah menjadi hidden gems-nya wisata Nusantara. Semua wisatanya masih alami, tanpa banyak campur tangan manusia dan keriuhan wisatawan berlebihan.

Identik dengan kecantikan pantainya, para turis pun rela jauh-jauh menempuh perjalanan ke lokasi. Uniknya, keindahan pantai Indonesia Timur gak terlepas dari kisah horor.

Di antaranya seperti beberapa pantai indah yang dikenal paling angker di Indonesia Timur berikut ini!

1. Pantai Padang Galak, Bali

10 Pantai Paling Angker di Indonesia Tengah dan Timur, Bikin Merindinginstagram.com/tarinaminusta

Pantai Padang Galak di Bali terkenal dengan dewi penunggu yang suka menarik orang ke dalam pusaran lautan. Konon, orang yang tenggelam akan jadi budaknya.

2. Pantai Selong Belanak, Lombok

10 Pantai Paling Angker di Indonesia Tengah dan Timur, Bikin Merindinginstagram.com/ardyansyah05

Ada pulai kecil di tengah laut Pantai Selong Belanak, Lombok. Kabarnya, yang ke sini tanpa izin akan meninggal, hingga harus ada ritual seizin pemangku adat Suku Sasak dahulu.

3. Pantai Semeti, Lombok

10 Pantai Paling Angker di Indonesia Tengah dan Timur, Bikin Merindinginstagram.com/joeardhana

Di Pantai Semeti, Lombok, sering ada turis tiba-tiba tersedot ke tengah laut. Warga percaya adanya makhluk gaib yang menarik turis, sehingga perlu diselamatkan dengan sesajen.

4. Pantai Batu Nona, Kupang

10 Pantai Paling Angker di Indonesia Tengah dan Timur, Bikin Merindinginstagram.com/felisiaaaaaa_

Konon, di Pantai Batu Nona, Kupang, ada gadis yang bunuh diri, kemudian berubah menjadi batu. Setiap malam rohnya terlihat menangis yang bikin suasana pantai ini makin seram.

5. Pantai Kawis, Minahasa

10 Pantai Paling Angker di Indonesia Tengah dan Timur, Bikin Merindinginstagram.com/friend_nee

Kabarnya, Pantai Kawis, Minahasa, dikenal angker sejak zaman pendudukan Jepang. Seolah selalu minta tumbal, karena hampir setiap tahun, ada orang yang terbawa arus dan meninggal.

6. Pantai Imbo, Poso

10 Pantai Paling Angker di Indonesia Tengah dan Timur, Bikin Merindinginstagram.com/lukmankakim

Pantai Imbo, Poso, didapat dari nama pengemudi bernama Imbo yang ditembak secara misterius di sini. Setelah itu, sering terlihat rohnya sedang menangis di tepi pantai.

Baca Juga: 10 Sungai Paling Angker di Indonesia, Ada yang Minta Tumbal Lho!

7. Pantai Panrang Luhu, Bulukumba

10 Pantai Paling Angker di Indonesia Tengah dan Timur, Bikin Merindinginstagram.com/rafdyfauzan

Di Pantai Panrang Luhu, Bulukumba, ada kisah Ratu Sang Kawana dan anaknya yang saling jatuh cinta, kemudian diusir dari Luwu. Mereka akan menenggelamkan siapa pun dari Luwu.

8. Pantai Nambo, Kendari

10 Pantai Paling Angker di Indonesia Tengah dan Timur, Bikin Merindinginstagram.com/nurh_annisa

Banyak kuburan di dekat Pantai Nambo, Kendari, pada 1990-an. Hal ini menambah suasana seram. Sering pula terjadi kesurupan saat malam hari.

9. Pantai Batu Lubang, Sorong

10 Pantai Paling Angker di Indonesia Tengah dan Timur, Bikin Merindinginstagram.com/zicpic

Kabarnya, di Pantai Batu Lubang, Sorong, perempuan hamil tak boleh melewati muara pantai, karena akan terjadi kecelakaan. Ada pula pasir hitam yang suka muncul secara misterius.

10. Pantai Talise, Palu

10 Pantai Paling Angker di Indonesia Tengah dan Timur, Bikin Merindinginstagram.com/farizal.mr

Pantai Talise, Palu, pernah dihantam tsunami pada 2018. Selang beberapa waktu, ada turis yang merekam suasana pantai, tak sengaja merekam suara teriakan orang minta tolong.

Dari beberapa pantai paling angker di Indonesia Timur, mana yang paling bikin penasaran? Berani buktikan keangkerannya?

Baca Juga: [QUIZ] Dari Wisata Angker Ini, Kami Tahu Siapa Idol KPop yang Bakal Menemanimu

Topik:

  • Dewi Suci Rahayu

Berita Terkini Lainnya