5 Tempat Syuting Film Indonesia Paling Indah, Cocok buat Liburan Asyik

Di film aja keren, apalagi aslinya!

Selain jalan cerita, para pemain, dan sinematografi, lokasi syuting turut menunjang kesuksesan sebuah film. Seringkali kita dibikin salah fokus dengan latar mereka memerankan adegan dan bertanya-tanya di mana tempatnya. 

Para sineas Indonesia juga kerap memperkenalkan keindahan alam dan wisata Nusantara melalui film buatan mereka, yang akhirnya jadi nge-hits. Di antaranya lima tempat di bawah ini.

1. Benteng Van Der Wijck, Kebumen

5 Tempat Syuting Film Indonesia Paling Indah, Cocok buat Liburan AsyikInstagram.com/muh_yusufpurnawan

Sukses besar dengan film The Raid pada 2011 lalu, tiga tahun kemudian sekuel dengan judul The Raid 2: Berandal  sukses dirilis. Masih dipenuhi adegan pertarungan dan seni beladiri, lokasi syuting film tersebut bikin penasaran. Salah satunya adegan yang diambil di Benteng Van Der Wijck, Kebumen, Jawa Tengah.

Benteng berbentuk oktagonal yang dibangun sejak abad 18 ini berada di Jalan Sapta Marga Nomor 100, Sidayu, Gombong, Kabupaten Kebumen, Jawa Tengah. 

Tempat ini dulunya dibangun sebagai markas kongsi dagang Belanda, VOC. Namun fungsinya beralih menjadi benteng pertahanan ketika terjadi perang melawan masyarakat Yogyakarta. Sampai sekarang, benteng seluas 7.168  meter persegi tersebut jadi tempat wisata sejarah yang ramai pengunjung. 

2. Pantai Nembrala, Nusa Tenggara Timur

5 Tempat Syuting Film Indonesia Paling Indah, Cocok buat Liburan AsyikInstagram.com/rcody_young_

Pulau Rote yang terletak di selatan Nusa Tenggara Barat menawarkan pesona garis pantai dan lautnya kepada siapa pun yang datang ke sana. Termasuk di dalamya adalah Pantai Nembrala yang menjadi lokasi syuting film Kulari ke Pantai, garapan sutradara Mira Lesmana dan Riri Reza. 

Indahnya hamparan pasir putih yang lembut, gulungan dan deburan ombak, serta pemandangan eksotis di pantai ini bahkan sudah dikenal dunia. Setiap musim ombak tiba pada Agustus hingga Oktober, Pantai Nembrala dan Patai Bo'a selalu jadi langganan ajang kejuaraan selancar regional hingga internasional. 

3. Candi Ratu Boko, Yogyakarta

5 Tempat Syuting Film Indonesia Paling Indah, Cocok buat Liburan Asyikstarjogja.com

Perjalanan Cinta dan Rangga dalam film Ada Apa dengan Cinta? 2  (AADC 2) gak cuma menyuguhkan romantisme. Banyak aspek seni dan budaya yang juga dihadirkan dalam film, seperti saat mereka datang ke pertunjukan Papermoon Puppet Theatre dan singgah di Situs Ratu Baka atau Candi Boko, Yogyakarta. 

Di samping Candi Borobudur dan Candi Prambanan, Yogyakarta punya banyak situs budaya lainnya. Salah satunya Candi Boko ini. Situs tersebut diduga merupakan sisa reruntuhan istana raja di masa Wangsa Sailendra pada abat ke-8, bukan candi atau bangunan dengan muatan religi.

Baca Juga: 10 Destinasi Liburan Keren alsa Ringgo-Sabai, Traveling Goals Banget

4. Kebun kopi Malabar

5 Tempat Syuting Film Indonesia Paling Indah, Cocok buat Liburan Asyiktripadvisor.com

Perkebunan kopi Malabar yang ada di kawasan Pandeglang, Jawa Barat, dipilih menjadi salah satu lokasi syuting film Filosofi Kopi. Bukan tanpa alasan, sang sutradara ingin memperkenalkan sejarah dan filosofi kopi. 

Ternyata kebun tersebut wilayah Indonesia yang pertama kali ditanami kopi oleh Belanda sekitar tahun 1696. Bijih kopi dibawa langsung dari Malabar, sebuah kota yang ada di India. Dari sana, budidaya kopi berkembang di Indonesia hingga kini kita menjadi salah satu negara produsen kopi terbaik dunia.

5. Bukit Tenau, Sumba

5 Tempat Syuting Film Indonesia Paling Indah, Cocok buat Liburan AsyikInstagram.com/nonalhuna

Kekayaan alam di Sumba, Nusa Tenggara Timur, juga diangkat dalam film keluarga bertajuk Susah Sinyal  yang disutradarai Ernest Prakasa. Selain laut dan pantainya, film tersebut mengambil gambar di Bukit Tenau yang berada di Desa Tenau.

Kumpulan bukit hijau yang membentang bisa kamu saksikan dari puncak  dan dijamin bikin kamu berdecak kagum. Apalagi ketika menyaksikan matahari kala terbit atau tenggelam langsung dari balik bukit. Medannya cukup sulit untuk menuju ke sini, karena termasuk tempat yang jarang diakses wisatawan. 

Nah, sudah pada nonton filmnya dan mengunjungi latarnya secara langsung, belum nih? Tulis pengalamanmu di kolom komentar ya!

Baca Juga: 6 Tempat Wisata di Tiris, Surga Wisata Tersembunyi Probolinggo

Topik:

  • Dewi Suci Rahayu

Berita Terkini Lainnya