Rekomendasi Festival Keren di Jepang Selama September, Super Seru!

Catat ya di itinerary kamu ya

Musim gugur antara bulan September hingga November menjadi momen tepat untuk melancong ke Jepang. Daun-daun musim gugur yang kemerahan tampak sangat Instagramable.

Tak hanya itu, Negari Sakura ini punya segudang festival dan perayaan yang menarik untuk melengkapi liburanmu. Ada apa saja? Yuk, simak di bawah ini!

1. National New Fireworks Games

Rekomendasi Festival Keren di Jepang Selama September, Super Seru!japancheapo.com

Hanabi atau festival kembang api selalu menyedot perhatian wisatawan di Jepang. Tahun ini, festival kembang api ini dikemas menjadi sebuah kompetisi dengan total 18.000 kembang api. Festival ini akan dilaksanakan di Suwa, Prefektur Nagano, pada 7 September 2019. 

2. Uneme Festival

Rekomendasi Festival Keren di Jepang Selama September, Super Seru!visitnara.jp

Setiap September atau tepatnya selama masa panen, masyarakat sekitar danau Sarusawa menggelar festival untuk menghormati arwah Uneme di danau tersebut. Tahun ini, mereka akan menggelarnya pada 13 September 2019. 

Menurut kisah, Uneme merupakan seorang wanita istana di periode Nara. Ia mencintai kaisar, tetapi bertepuk sebelah tangan. Karena depresi, Uneme menenggelamkan diri di danau Sarusawa. Dalam festival ini, sebuah perahu naga dibawa ke danau, lalu serangkaian prosesi dilaksanakan di Pura Uneme. 

3. Kiyomizu Temple Seiryu-e Dragon Festival (Autumn)

Rekomendasi Festival Keren di Jepang Selama September, Super Seru!kiyomizudera.or.jp

Festival Seiryu-e diadakan setiap musim gugur dan musim semi di Kuil Kiyomizudera, Distrik Higashiyama, Kyoto. Pada musim gugur tahun ini, perayaan dilaksanakan pada 14-15 September 2019.

Festival ini bermaksud menghormati Seiryu, salah satu Dewa binatang yang menjaga perbatasan Kyoto dari bencana dan malapetaka. Dewa yang dimaksud meminum air dari Kuil Kiyomizu.

4. Danjiri Matsuri

Rekomendasi Festival Keren di Jepang Selama September, Super Seru!jnto.go.jp

Kalau kamu berada di Osaka pada pertengahan September, jangan sampai melewatkan Danjiri Matsuri. Sebanyak 34 danjiri akan muncul dalam festival ini.

Danjiri merupakan sebutan untuk kereta kayu tradisional Jepang yang penuh ukiran dan ornamen berisi pemain musik serta penari. Dalam festival ini, danjiri akan diarak para partisipan menuju Istana Kishiwada. Hal paling menarik sekaligus berbahaya dari festival ini adalah ketika danjiri diarak dengan kecepatan tinggi sambil menikung. 

Baca Juga: 10 Jenis Ramen Khas Jepang yang Harus Banget Kamu Cobain, Oishi!

5. Nagasaki Kyoryuchi Festival

Rekomendasi Festival Keren di Jepang Selama September, Super Seru!japancheapo.com

Nagasaki adalah satu-satunya pintu informasi negara Jepang dengan dunia luar selama masa isolasi. Pengaruh Barat masuk lewat Nagasaki di sebuah pulau kecil bernama Dejima.

Kyoryuchi Festival bertujuan mengenang kembali peran Nagasaki sebagai pendorong kemajuan Jepang, terutama dari segi perdagangan dan ilmu pengetahuan.Tiga lokasi bekas pemukiman asing, antara lain Higashiyamate, Minamiyamate, dan Oura dipilih menjadi tempat pelaksanaan festival. Catat tanggalnya, 14-16 September 2019!

6. Huisten Bosch Kyushu Ichi Fireworks Festival

Rekomendasi Festival Keren di Jepang Selama September, Super Seru!asia.nikkei.com

Kalau kamu belum puas dengan pesta kembang api di National New Fireworks Games, Huis Ten Bosch Kyushu Ichi Fireworks Festival bisa jadi pilihan lainnya. Kamu akan dibuat berdecak kagum melihat rangkaian lontaran kembang api di udara selama 2 jam 15 menit!

Festival ini diadakan di taman hiburan replika kota di Belanda pada akhir September. Pemandangannya dijamin ciamik!

7. Kangetsu no Yube: Full Moon Viewing

Rekomendasi Festival Keren di Jepang Selama September, Super Seru!buraburakyoto.wordpress.com

Momen rembulan penuh atau full moon memiliki nilai tradisi tersendiri bagi masyarakat Jepang. Berlokasi di Kuil Daikakuji, momen ini dirayakan dalam acara Kangetsu no Yube.

Kamu bisa menikmati pemandangan munculnya bulan dari cakrawala dengan menaiki perahu di danau Kuil Daikaku-ji. Bayangan rembulan berwarna kuning jingga pada permukaan air danau menambah suasana terasa lebih "magis." Kamu bisa menikmati festival ini pada 13-15 September 2019.

Nah, ituah daftar festival yang keren yang jadi pelengkap liburanmu di Jepang selama September. Dijamin lebih seru, sekaligus menambah wasawan deh!

Baca Juga: 7 Destinasi Wisata di Osaka Jepang yang Wajib Masuk Bucket List Kamu

Topik:

  • Dewi Suci Rahayu

Berita Terkini Lainnya