5 Destinasi Wisata di Guinea Khatulistiwa yang Bisa Membunuh Penat

Seru untuk dijelajahi, ada wisata alam dan wisata kotanya!

Guinea Khatulistiwa merupakan salah satu negara yang berada di pantai barat Afrika Tengah. Meskipun mungkin sebagian dari kita tak pernah mendengar negara ini sebelumnya, namun negara ini tetaplah layak untuk dijadikan destinasi wisata utama.

Negara ini mempunyai taman nasional, pantai, katedral, dan kota yang menawan. Oleh karena itu, negara ini juga berhasil menarik perhatian wisawatan asing untuk berkunjung. Berikut beberapa rekomendasi tujuan wisata yang menyenangkan untuk dijelajahi.

1. Monte Alen National Park

5 Destinasi Wisata di Guinea Khatulistiwa yang Bisa Membunuh PenatMonte Alen National Park (instagram.com/loving__africa)

Monte Alen National Park adalah taman nasional yang didirikan pada tahun 1990 dan menjadi taman nasional terbesar di negara ini. Taman ini menjadi tempat yang ideal bagi mereka yang menyukai hewan, terutama burung. Taman ini dipenuhi dengan satwa liar. Satwa liar yang mendiaminya antara lain gajah, gorila, simpanse, buaya, kuda nil besar dan masih banyak makhluk hidup liar raksasa yang menakjubkan.

Pengalaman safari yang luar biasa ini akan membuat pengunjungnya untuk berlama-lama berada di tempat ini. Taman nasional ini melarang kegiatan berburu. Selain itu, taman ini dipenuhi dengan pepohonan yang lebat dan juga rindang. Pengunjung juga dapat melihat air terjun yang megah dan berundak- undak yang pastinya memukau.

2. Bata Cathedral

5 Destinasi Wisata di Guinea Khatulistiwa yang Bisa Membunuh PenatBata Cathedral (instagram.com/worldlist.travel)

Bata Cathedral mempunyai nama lain yang lebih resmi, yaitu Katedral St James Apostle dan Bunda Maria dari Pilar. Gereja ini berlokasi di Bata di provinsi Litoral. Katedral ini merupakan bagian dari sebuah gereja dan tiga katedral lainnya. Gereja mempunyai desain yang unik dan didominasi dengan warna kombinasi cokelat terang dan gelap.

Gereja yang menawan ini menampilkan warisan yang kaya dari tempat ini. Bila pengunjung menyukai untuk mengunjungi berbagai katedral yang dirancang dan dipahat dengan indah, maka mereka layak untuk mengunjungi katedral yang mengagumkan ini dan juga sekaligus jatuh cinta dengan tempat yang indah ini.

Baca Juga: 5 Destinasi Wisata yang Wajib Dikunjungi ketika Berada di Paraguay

3. Arena Blanca

5 Destinasi Wisata di Guinea Khatulistiwa yang Bisa Membunuh PenatArena Blanca (instagram.com/michaeldecleyre)

Arena Blanca merupakan salah satu pantai terindah di negara ini. Dengan berkunjung di sini, maka pengunjung akan mendapatkan pemandangan dan pengalaman luar biasa yang tidak akan pernah dilupakan.

Banyak faktor yang mendukung para pengunjung betah berada di pantai, seperti cuaca yang mendukung dan menyenangkan dari pantai ini yang dipenuhi dengan getaran positif. Berenang dan juga berjemur menjadi kegiatan yang populer di tempat ini. Pastikanlah untuk menyempatkan waktu untuk singgah di sini ketika berkunjung ke negara ini.

4. Mbini

5 Destinasi Wisata di Guinea Khatulistiwa yang Bisa Membunuh PenatMbini (instagram.com/locoflags)

Mbini merupakan kota yang terletak di Río Muni. Terdapat banyak bangunan peninggalan sejarah di kota ini yang juga patut untuk dikunjungi. Kota menawan ini berada di dekat Sungai Benoti yang terkenal akan keindahannya yang menakjubkan. Kota yang luar biasa ini sangat populer dengan makanan lautnya yang sukses menggoyang lidah.

Terdapat pula pantai-pantai di sekitarnya yang menambah keindahan kota. Tak ada hal yang lebih indah selain mengunjungi kota tepi sungai yang megah ini dan menikmati makanan laut yang lezat.

5. Pico Basile

5 Destinasi Wisata di Guinea Khatulistiwa yang Bisa Membunuh PenatPico Basile (instagram.com/vastfede)

Pico Basile merupakan area yang sangan menakjubkan yang dikelilingi oleh perbukitan yang menyentuh langit. Tempat ini juga didominasi dengan tanaman hijau yang akan membuat mata segar yang tentu membuat banyak pengunjunh betah untuk berlama-lama.

Gunung berapi yang spektakuler dan jalur pendakian yang indah akan membuat pengunjung jatuh cinta dengan tempat yang memesona ini.

Guinea Khatulistiwa adalah negara yang layak dikunjungi. Dijamin deh kecantikannya akan membunuh penatmu.

Baca Juga: 5 Wisata Indonesia yang Makin Hits Berkat TikTok, Pernah ke Sini?

Ratna Herlina Photo Verified Writer Ratna Herlina

At least God's Plan is always much better than mine.

IDN Times Community adalah media yang menyediakan platform untuk menulis. Semua karya tulis yang dibuat adalah sepenuhnya tanggung jawab dari penulis.

Topik:

  • Tania Stephanie

Berita Terkini Lainnya