6 Destinasi Wisata di Darwin, Australia yang Menarik untuk Dikunjungi

#IDNTimesTravel Pesonanya bikin betah! 

Bukan menjadi hal yang baru bila Australia memiliki daya pikat sangat tinggi dalam hal pariwisatanya. Darwin menjadi salah satu kota yang juga patut untuk dikunjungi.  Di kota ini, kamu tidak akan mengalami kesulitan untuk mencari destinasi wisata yang menarik untuk dijelajahi.

Selain itu, banyak pariwisatanya yang menyatu dengan alam, sehingga membuat pikiran fresh seketika. Berikut enam destinasi wisata di Darwin, Australia yang menarik untuk dikunjungi.

1. Litchfield National Park

6 Destinasi Wisata di Darwin, Australia yang Menarik untuk DikunjungiLitchfield National Park (instagram.com/mikaela.sager)

Litchfield National Park mempunyai hutan yang rimbun yang bisa memberikan kesejukan. Selain itu terdapat air terjun yang atraktif dan juga kolam yang berkilauan untuk berenang bebas. Air Terjun Florence merupakan salah satu yang terkenal.

Taman nasional ini bahkan dianggap sebagai destinasi wisata terbaik di Darwin. Pegunungannya juga menjadi salah satu daya tarik terbesar yang dimilikinya. 

2. The Ghan

6 Destinasi Wisata di Darwin, Australia yang Menarik untuk DikunjungiThe Ghan (instagram.com/journeybeyondrail)

The Ghan bukan hanya satu tempat, melainkan beberapa tempat yang menyuguhkan panorama berupa perjalanan kereta api terbaik di dunia.

Pengunjung bisa menyaksikan pegunungan hijau yang memerah yang sedang memberi jalan ke gurun merah. Mereka juga akan melihat pegunungan tropis yang basah. 

3. Arnhem Land

6 Destinasi Wisata di Darwin, Australia yang Menarik untuk DikunjungiArnhem Land (instagram.com/northern.territory)

Arnhem Land merupakan rumah bagi orang-orang suku Yolngu. Mereka dikatakan sebagai pemilik kuno tanah Arnhem selama 60.000 tahun hingga saat ini. Diceritakan bahwa Arnhem Land mempunyai alat musik didgeridoo yang terkenal di dunia. Pemandangan yang disuguhkan bak lukisan alam yang menakjubkan. 

Baca Juga: 5 Hewan Asal Papua ini Ternyata Juga Bisa Dijumpai di Australia

4. Mindil Beach

6 Destinasi Wisata di Darwin, Australia yang Menarik untuk DikunjungiMindil Beach (instagram.com/palm_treeves)

Mindil Beach merupakan pantai yang berada di pinggiran The Gardens yang terletak di dekat kawasan pusat bisnis Darwin. Tempat ini menjadi salah satu tempat yang sempurna untuk menikmati matahari terbit. Pantai ini menjadi tempat untuk orang-orang yang ingin melarikan dari pusat kota yang ramai.

5. Tiwi Islands

6 Destinasi Wisata di Darwin, Australia yang Menarik untuk DikunjungiTiwi Islands (instagram.com/elisecook)

Tiwi Islands merupakan pulau indah yang berlokasi di wilayah utara Australia. Pulau ini sudah menjadi tempat tinggal bagi banyak orang sejak 7000 tahun yang lalu. Pemandangan alam yang disuguhkan begitu unik dan juga menyegarkan mata.

Terdapat pula hamparan hutan rimbun yang mengelilinginya dan juga pantai dengan air lautnya yang bewarna hijau toska.

6. Savannah Way

6 Destinasi Wisata di Darwin, Australia yang Menarik untuk DikunjungiSavannah Way (instagram.com/_aswewander)

Savannah Way merupakan hutan belantara antara Broome dan Darwin yang memotong garis antara hutan tropis dan hamparan gurun yang luas. Terdapat beberapa atraksi seru untuk disaksikan, seperti Pohon Boab yang dipenuhi oleh buah-buahan. Terdapat pula buaya yang mengering di ngarai dan pohon palem yang tumbuh subur dari pegunungan merah karat.

Terdapat pula batu-batu raksasa dengan beragam bentuk unik yang tentu akan membuat pengunjung semakin terkesan.

Tujuan wisata menawan yang dimiliki oleh Darwin sungguh memukau. Selain bikin penat seketika hilang, wisata ini juga bisa menyejukkan mata. Sudah siap jalan-jalan ke sana?

Baca Juga: 5 Destinasi Air Terjun Paling Populer di Australia, Bikin Terpukau!

Ratna Herlina Photo Verified Writer Ratna Herlina

At least God's Plan is always much better than mine.

IDN Times Community adalah media yang menyediakan platform untuk menulis. Semua karya tulis yang dibuat adalah sepenuhnya tanggung jawab dari penulis.

Topik:

  • Tania Stephanie

Berita Terkini Lainnya