6 Alasan Kenapa Pantai Ora di Maluku Tak Kalah Indah dengan Bora-Bora
Follow IDN Times untuk mendapatkan informasi terkini. Klik untuk follow WhatsApp Channel & Google News
Tidak perlu repot dan mengeluarkan biaya mahal untuk pergi ke Bora-Bora, destinasi internasional yang terkenal mahal dan selalu jadi tempat berliburnya selebritis Hollywood. Salah satu pantai di Indonesia yang paling indah yang tidak kalah dengan Bora-Bora adalah Pantai Ora yang terletak di bagian utara Pulau Seram, Maluku Tengah.
Hanya terdapat satu buah resort yang tersedia di Pantai Ora yang bernama Ora Beach Resort. Ora Beach Resort ini memiliki enam buah cottage yang terbuat dari kayu dan beratapkan jerami. Lokasi Ora Beach Resort ini juga terpencil dan jauh dari keramaian hiruk pikuk perkotaan, sangat cocok untuk yang suka dengan ketenangan.
1. Heaven of Lagoon yang tidak kalah dengan Maldives bahkan Bora-Bora.
Dengan warna turquoise lagoonnya telah berhasil membuat saya berdecak kagum sekali karena tidak kalah dengan Maldives yang pernah saya kunjungi sebelumnya.
2. Selalu disambut pemandangan luar biasa bahkan saat memasuki pelabuhan penyebrangan ke Ora.
Bahkan saat memasuki Negeri Saleman sebelum menyebrang ke Ora Beach, kami sudah disuguhkan Heaven of Lagoon yang super cantik!
Editor’s picks
3. Pemandangan spektakuler yang cuma ada di Ora.
Design water villanya yang eksotis dipadukan pemandangan gunung dan hutan ditepi pantai menambah kesan yang mendalam bagi para pengunjungnya.
4. Snorkeling setiap saat hanya selangkah dari kamar.
Nah, the best part adalah kamu bisa snorkling setiap saat karena coral-coral cantik berada persis di depan kamarmu! Whadda view!
5. Mau liburan keren? Gak harus mahal 'kan?
Gimana? Tertarik kan? Anyway, bugdet ke Pantai Ora bakal jauh lebih terjangkau dibandingkan ke Bora-Bora! Indahnya pantai dan pemandangannya sama-sama Indah, tapi harga lebih bersahabat di kantongmu. So, tunggu apalagi? Ayo majukan wisata Indonesia dan rasakan sensasi luar biasa!
IDN Times Community adalah media yang menyediakan platform untuk menulis. Semua karya tulis yang dibuat adalah sepenuhnya tanggung jawab dari penulis.