10 Potret Pulau Sekepel Lampung yang Dihiasi Padang Savana

Gak kalah cantik dengan pulau lain di Indonesia, lho!

Berada di ujung selatan Pulau Sumatra, Lampung menyimpan pesona alam yang luar biasa indah. Tak hanya dikaruniai deretan wisata pantai, Lampung juga memiliki sejumlah wisata pulau yang tersebar di area Selat Sunda. 

Salah satunya adalah Pulau Sekepel. Meski ukuran Pulau Sekepel cukup mungil, pulau ini sayang untuk dilewatkan begitu saja jika kamu liburan ke Lampung.

Terbilang cukup unik, berikut potret Pulau Sekepel Lampung yang keindahannya dihiasi padang savana hijau. Pesona alamnya lengkap banget, deh!

1. Pulau Sekepel menambah panjang daftar tempat wisata indah yang harus kamu kunjungi di Lampung

10 Potret Pulau Sekepel Lampung yang Dihiasi Padang SavanaPulau Sekepel (instagram.com/apriyadi3432)

2. Pulau Sekepel berada di Desa Totoharjo, Kecamatan Bakauheni, Kabupaten Lampung Selatan, Lampung

10 Potret Pulau Sekepel Lampung yang Dihiasi Padang SavanaPulau Sekepel (instagram.com/toyez_h)

3. Untuk menuju pulau ini sebenarnya tidaklah sulit. Pertama, kamu bisa menuju Pantai Balebu yang ada di Kecamatan Bakauheni

10 Potret Pulau Sekepel Lampung yang Dihiasi Padang SavanaPulau Sekepel (instagram.com/wahyu_noris)

4. Dari Pantai Balebu, kamu bisa menyewa perahu nelayan untuk menyeberang ke Pulau Sekepel. Durasi penyeberangannya sekitar 30 menit

10 Potret Pulau Sekepel Lampung yang Dihiasi Padang SavanaPulau Sekepel (instagram.com/yelindanrha_)

5. Tarif menyewa kapal nelayan cukup terjangkau, mulai dari Rp15-25 ribu tergantung kesepakatan dengan nelayan

10 Potret Pulau Sekepel Lampung yang Dihiasi Padang SavanaPulau Sekepel (instagram.com/rioadityaprtm)

Baca Juga: 9 Potret Pantai Gigi Hiu, Pesona Wisata dari Lampung yang Memikat

6. Selain itu, ada biaya tambahan lain saat memasuki pulau. Kamu harus membayar sebesar Rp10 ribu

10 Potret Pulau Sekepel Lampung yang Dihiasi Padang SavanaPulau Sekepel (instagram.com/fharellgpp14)

7. Meski berukuran cukup mungil, indahnya panorama di Pulau Sekepel gak kalah dengan pulau lain, lho!

10 Potret Pulau Sekepel Lampung yang Dihiasi Padang SavanaPulau Sekepel (instagram.com/ramaanggaraaaaa)

8. Pulau Sekepel menawarkan padang savana yang terletak di puncak bukit. Pemandangan dari atas begitu memesona, lho!

10 Potret Pulau Sekepel Lampung yang Dihiasi Padang SavanaPulau Sekepel (instagram.com/bibiiam_)

9. Dengan ukuran pulau yang kecil, pengunjung bisa mengelilinginya dengan mudah saat berada di sini

10 Potret Pulau Sekepel Lampung yang Dihiasi Padang SavanaPulau Sekepel (instagram.com/masteguh78)

10. Fasilitas toilet dan gazebo untuk beristirahat telah tersedia di sini. Kamu hanya perlu membawa bekal makanan dan minuman saja

10 Potret Pulau Sekepel Lampung yang Dihiasi Padang SavanaPulau Sekepel (instagram.com/ekamaulanaiqbal_18)

Pulau Sekepel menjadi rekomendasi liburan di Lampung yang menyenangkan. Jangan lupa ajak teman-temanmu biar perjalanan terasa makin seru, ya!

Baca Juga: Pulau Permata Lampung: Informasi Lokasi, Harga Tiket, dan Tips

Rena Murtiviana Photo Verified Writer Rena Murtiviana

suka senja, musik dan drakor

IDN Times Community adalah media yang menyediakan platform untuk menulis. Semua karya tulis yang dibuat adalah sepenuhnya tanggung jawab dari penulis.

Topik:

  • Naufal Al Rahman

Berita Terkini Lainnya