5 Destinasi Wisata Seru ala Nana Mirdad & Andrew White di New Zealand

Cara mereka liburan bisa jadi inspirasimu

Kehidupan pasangan public figure Nana Mirdad dan Andrew White dikenal harmonis dan jauh dari gosip miring. Melalui Instagramnya, mereka dan kedua buah hatinya tampak sangat kompak di berbagai hal, termasuk saat liburan.

Bahkan, belum lama ini, mereka menghabiskan waktu liburan ke New Zealand. Kira-kira mereka pergi ke mana saja dan ngapain aja? Yuk, simak liburan mereka di bawah ini!

1. Queenstown

5 Destinasi Wisata Seru ala Nana Mirdad & Andrew White di New Zealandinstagram.com/andrew.white._

Sebenarnya ada banyak kota indah dan menarik di New Zealand, seperti Wellington, Nelson Tasman, Auckland, dan Rotorua. Namun,Queenstown menjadi destinasi favorit bagi Nana dan Andrew di New Zealand. 

"Our favourite travel destination and this time with the kiddies," tulis Andrew di Instagram.

5 Destinasi Wisata Seru ala Nana Mirdad & Andrew White di New Zealandinstagram.com/andrew.white._

Bukan tanpa alasan, Queenstown bisa memberikan kesan tersendiri bagi mereka. Pasalnya, kota ini memang sangat populer di kalangan wisatawan dengan berbagai aktivitas seru dan menantang.

Lokasinya di Pantai Lake Wakatipu, Queenstown dikelilingi panorama Pegunungan Alpine yang menawan. Di sekitarnya terdapat danau, sungai, gunung, dan jalan yang akan memanjakanmu.

5 Destinasi Wisata Seru ala Nana Mirdad & Andrew White di New Zealandinstagram.com/nanamirdad_

Secara keseluruhan, Queenstown sangat pas menjadi tujuan liburan bersama keluarga. Kamu bisa melakukan berbagai aktivitas, dari yang ringan (jalan-jalan) hingga ekstrem seperti bungy jumping bisa kamu lakukan di sini.

2. The Remarkables Ski Area

5 Destinasi Wisata Seru ala Nana Mirdad & Andrew White di New Zealandinstagram.com/andrew.white._

Destinasi pertama yang mereka kunjungi yakni The Remarkables Ski Area yang berjarak 40 menit dari pusat Queenstown. Suasananya sangat nyaman, lokasinya tidak terlalu curam, fasilitasnya lengkap, dan banyak spot ski terbaik. Cocok pula buat kamu yang masih pemula.

5 Destinasi Wisata Seru ala Nana Mirdad & Andrew White di New Zealandinstagram.com/andrew.white._

Kalau mau ke sini, kamu bisa naik bus wisata Snowline Express seharga US$20 atau sekitar Rp280 ribu sekali jalan. Kalau mau antar-jemput, harganya US$30 (sekitar Rp420 ribu).

Tiket masuk ke The Remarkables Ski Area dipatok mulai US$95-129 (Rp1,3-1,8 juta), tergantung paket yang kamu ambil. Daya tarik utamanya adalah naik lift untuk bisa ke puncak. Selama perjalanan, kamu bisa menyaksikan pemandangan Pegunungan Alpine terbaik di dunia.

Harga tiketnya gratis bagi pengunjung berusia lima tahun ke bawah. Sedangkan, untuk tiket sehari penuh, harganya US$69 atau Rp960 ribu. Lift dibuka mulai pukul 09.00 hingga 16.00.

5 Destinasi Wisata Seru ala Nana Mirdad & Andrew White di New Zealandtravelonline.com

Masalah alat ski, kamu tidak perlu khawatir. Mereka menyediakan berbagai macam perlengkapan. Setelah lelah bermain ski, kamu bisa mengisi "amunisi" dan bersantai di berbagai resor, restoran, dan kafe di sekitar sana.

3. Glenorchy

5 Destinasi Wisata Seru ala Nana Mirdad & Andrew White di New Zealandinstagram.com/andrew.white._

Berjarak 45 menit dari Queenstown, Glenorchy menjadi pintu masuk menuju jalur lintas alam dan keajaiban Middle‑earth. Di kota sederhana ini, kamu bisa menemukan berbagai aktivitas menarik. Misalnya naik perahu jet, skydive, keliling naik kuda, naik gunung, serta ziplines menelusuri lokasi set film The Lord of the Rings dan Narnia.

Kalau kamu gak punya kendaraan, ada agen perjalanan Glenorchy Journeys yang siap mengantarmu berkeliling. BIayanya untuk anak-anak US$15-45 (Rp209-629 ribu) dan dewasa US$25-75 (Rp350-1 jutaan).

Baca Juga: 10 Gaya Liburan Pesinetron Muda Enzy Storia yang Selalu Tampil Menawan

4. The Mt Judah Track

5 Destinasi Wisata Seru ala Nana Mirdad & Andrew White di New Zealandinstagram.com/nanamirdad_

Dari sekian banyak aktivitas di Glenorchy, Nana dan Andrew memutuskan naik gunung. Keduanya memang sangat menyukai kegiatan alam. Mereka sekaligus ingin memberikan pengalaman luar biasa kepada Jason Deandra White dan Sarah Deana.

Jalur gunung yang dipilih adalah  The Mt Judah Track di area Konservasi Whakaari. Selain menikmati wisata alamnya, kamu bisa belajar sejarah mengenai pertambangan 100 tahun silam. 

5 Destinasi Wisata Seru ala Nana Mirdad & Andrew White di New Zealandinstagram.com/nanamirdad_

Namanya di alam terbuka, tentu saja kita harus menyiapkan segala sesuatunya dengan baik. Seperti yang dilakukan Nana dalam membawa bekal mereka sendiri.

Kalau mau menginap, ada Gubuk Heather Jock yang bisa ditempuh sekitar 3-4 jam dari tempat parkir. Fasilitas cukup lengkap dengan tiga ranjang yang nyaman.

5. Milford Sound

5 Destinasi Wisata Seru ala Nana Mirdad & Andrew White di New Zealandinstagram.com/andrew.white._

Lokasi terakhir yang mereka datangi adalah Milford Sound. Lokasinya berada di pesisir barat South Island yang tampak begitu menawan. Setiap sudutnya punya visual alam luar biasa.

Daya tarik utamanya berupa Tebing Fyord yang punya air terjun mengagumkan. Ada pula aliran sungai menawan dengan latar hutan yang memesona. Baik siang atau malam, kamu akan takjub dibuatnya.

5 Destinasi Wisata Seru ala Nana Mirdad & Andrew White di New Zealandinstagram.com/andrew.white._

Naik kayak atau berenang juga bakal jadi kegiatan paling asyik di Milford Sound. Alternatif lainnya ada Harrison Cove sebagai destinasi edukasi tentang kehidupan laut.

Bagi kamu yang mengemudi sendiri ke Milford, harus ekstra hati-hati ya. Sebab, saat musim semi, gugur, dan dingin, jalannya cukup rawan. Ada risiko longsoran salju, es, dan kondisi jalan yang cukup curam.

Kalau mau bepergian santai tanpa khawatir apapun, naik saja kapal pesiar. Harganya mulai US$64 atau sekitar Rp640 ribu.

Itulah lima destinasi wisata beserta kegiatan keluarga ala Nana Mirdad dan Andrew White di New Zealand yang bisa jadi rekomendasi liburanmu yang seru. Semoga menginspirasimu  ya!

Baca Juga: 9 Inspirasi Liburan Seru di Labuan Bajo ala BCL, Indahnya Keterlauan!

Topik:

  • Dewi Suci Rahayu

Berita Terkini Lainnya