Disulap Jadi Kampung Pelangi, Lokasi Kumuh di Jawa Tengah Ini Mendunia

Kamu harus ke sana nih! Kampung kumuh yang mendunia

Korea Selatan punya mural village yang sangat terkenal. Karena sering tampil di variety show maupun drama Korea. Mural village lalu dikenal hingga penjuru dunia. Maka tak heran jika sering dijadikan objek wisata para turis yang berkunjung ke Korea Selatan.

Bicara mengenai mural village, Indonesia juga punya kampung pelangi yang gak kalah cantiknya lho. Lokasinya sendiri berada di Jawa Tengah. Berikut penampakan kampung pelangi yang lagi viral di Indonesia.

Ini penampakan sebelum dan sesudah menjadi kampung pelangi

Disulap Jadi Kampung Pelangi, Lokasi Kumuh di Jawa Tengah Ini Menduniaboredpanda

Penampakan sebelum dan sesudah menjadi kampung pelangi sangat berbeda. Lokasi kampung pelangi ini tidak jauh dari Tugu Muda dan Lawang Sewu. Kampung pelangi ini ada berkat kerjasama masyarakat dengan pemerintah setempat lho.

Karena pengerjaan kampung pelangi ini dilakukan oleh warga dan walikota Semarang, Hendrar Prihardi juga turut mengecat tembok dan tangga warga.

Kampung yang sebelumnya tampak kumuh, menjadi cantik dan hits

Disulap Jadi Kampung Pelangi, Lokasi Kumuh di Jawa Tengah Ini Menduniacdn2.tstatic

Kampung yang tadinya tampak kumuh menjadi kampung cantik yang siap menarik wisatawan. Tidak heran, anggaran yang digunakan untuk mempercantik kampung ini mencapai Rp 2 miliar. Anggaran ini cukup besar karena ada pembersihan sungai dulu sebelumnya.

Jadi objek-objek foto wisatawan

Disulap Jadi Kampung Pelangi, Lokasi Kumuh di Jawa Tengah Ini Menduniablog.pergi

Semenjak kampung ini resmi selesai menjadi kampung pelangi, wisatawan lokal mulai sibuk berdatangan ke kampung ini. Para wisatawan tak lupa mengabadikan foto mereka ketika berada di kampung ini. Penampakan kampung ini pun mulai menjadi viral di media sosial.

Beritanya hits di media internasional, siap jadi aset wisata Indonesia nih!

Disulap Jadi Kampung Pelangi, Lokasi Kumuh di Jawa Tengah Ini Menduniaytimg

Berita mengenai kampung pelangi ini sampai ke media internasional lho. Seperti dilansir oleh dailymail.co.uk. Bikin bangga Indonesia masuk berita internasional. Semoga kampung pelangi ini ke depannya menjadi aset wisata Indonesia dan menjadi inspirasi untuk kampung-kampung lain di Indonesia.

sherly sherly Photo Verified Writer sherly sherly

[kosong]

IDN Times Community adalah media yang menyediakan platform untuk menulis. Semua karya tulis yang dibuat adalah sepenuhnya tanggung jawab dari penulis.

Topik:

  • Irma Yudistirani

Berita Terkini Lainnya