Unik! Hostel ini Memberi Sensasi Tidur di Penjara

#PiknikAsik Tidur di penjara tapi harus bayar

Kamar sempit, tempat tidur susun bertingkat, pintu besi dan gemboknya, serta pakaian garis-garis hitam putih menjadi ciri utama sebuah hostel di Bangkok yang belakangan mencuri perhatian banyak orang. Sook Station, sebuah hostel bertema penjara yang terletak di Sukhumvit Road ini memilih tema hostel yang tidak biasa. Hostel ini pun berhasil menjadi yang pertama di industri perhotelan Bangkok dengan tema penjara.

Terinspirasi dari film “The Shawshank Redemption”, pasangan suami istri Sittichai Chaivoraprug, 55 dan istrinya Piyanat Teekavanich, 49 membangun hostel bertema penjara dengan sembilan kamar.

Kamar hostel hanya memiliki luas 8 meter persegi. Dua kamar didesign dengan pintu dan jendela besi hitam layaknya penjara sungguhan agar para tamu benar-benar mendapatkan sensasi tidur dipenjara. Bagi kamu yang memiliki claustrophobia atau takut dengan ruangan sempit dan pengap, kamu bisa memilih satu diantara tujuh kamar yang memiliki balkon kecil.

Kamar hostel

 Unik! Hostel ini Memberi Sensasi Tidur di Penjarawww.tnp.sg

kamar hostel dengan balkon kecil

 Unik! Hostel ini Memberi Sensasi Tidur di Penjarahype.my

Sook Station menawarkan harga mulai dari 790 sampai 1.630 Baht. Tidak perlu bosan berada di kamar 'penjara' ini karena Sook Station yang terdiri dari empat lantai ini juga memiliki lounge, ruang sarapan umum, dek atas untuk menikmati semilirnya angin segar.

Setiap tamu yang baru datang ke Sook Station juga diperlakukan layaknya tahanan. Setelah memakai baju garis-garis hitam putih dan topinya, para 'tahanan' ini kemudian di foto dengan memegang kertas yang mencantumkan nama hostel dan nomor kamar mereka..

Tamu hotel berpose seperti tahanan

 Unik! Hostel ini Memberi Sensasi Tidur di Penjaratravelwireasia

Meskipun tidak menjadi yang pertama dan satu-satunya di dunia, Sook Station telah memberikan nuansa baru dalam dunia pariwisata. Terbukti banyak turis yang balik lagi kesini sekedar untuk menginap.

Anne Yaa Photo Verified Writer Anne Yaa

Travel, food, flowers, nature enthusiast

IDN Times Community adalah media yang menyediakan platform untuk menulis. Semua karya tulis yang dibuat adalah sepenuhnya tanggung jawab dari penulis.

Topik:

  • Yogie Fadila

Berita Terkini Lainnya