5 Tempat Wisata yang Wajib Kamu Kunjungi di Kulon Progo

Catat ya!

Kabupaten Kulon Progo adalah salah satu kabupaten yang terletak di Provinsi Daerah Istimewa Yogyakarta. Dinamakan Kulon Progo karena kabupaten ini memiliki letak di sebelah barat Sungai Progo. Dalam bahasa Jawa, kulon berarti barat sedangkan progo adalah Sungai Progo sehingga bila digabungakan bernama Kulon Progo.

Kabupaten Kulon Progo berdiri sejak 15 oktober 1951 dan telah menginjak usia ke-71 tahun. Kulon Progo memiliki banyak sekali spot dan tempat wisata yang sayang untuk dilewatkan. Mulai dari wisata alam, wisata air, hingga wisata kota. Berikut sejumlah tempat yang wajib kamu kunjungi bila ke Kabupaten Kulon Progo.

1. Puncak Saka

5 Tempat Wisata yang Wajib Kamu Kunjungi di Kulon ProgoPotert Wisata Puncak Saka dilihat dari atas (instagram.com/satriajnugroho)

Wisata Puncak Saka adalah wisata yang terletak di atas sebuah bukit yang baru-baru ini viral. Tempat ini terletak 40 km dari pusat Kota Jogja tepatnya di Klanjuran, Tanjungharjo, Kecamatan Nanggulan, Kabupaten Kulon Progo. Wisata ini berada di ketinggian kurang lebih 700 m.

Suasana yang sejuk dan juga syahdu membuat tempat ini sering dijadikan tempat nongkrong ataupun tempat rekreasi keluarga. Apalagi saat sore hari menjelang malam Wisata Puncak Saka ini ramai pengunjung karena cuaca yang tidak panas dan bila malam dapat menikmati gemerlap lampu di Kabupaten Kulon Progo

Harga tiket masuk Wisata Puncak Saka ini gratis dengan jam operasional mulai dari jam 08.00 sampai 21.00 WIB. Banyak sekali fasilitas yang ditawarkan di Wisata Puncak Saka ini, seperti tempat parkir, spot foto, musala, cafe, warung makan, dan toilet.

2. Pantai Glagah Indah

5 Tempat Wisata yang Wajib Kamu Kunjungi di Kulon ProgoPemecah Ombak ikon Pantai Glagah Indah (instagram.com/areadiy)

Kulon Progo yang berbatasan langsung dengan lautan tak terpisahkan dari yang namanya pantai. Salah satu yang paling terkenal adalah Pantai Glagah Indah. Pantai ini terletak di Kecamatan Temon, Kabupaten Kulon Progo, Daerah Istimewa Yogyakarta, sekitar 10 km dari pusat Kota Wates. Dengan harga tiket masuk Rp6.000, kalian bisa menikmati keindahan alam Pantai Glagah Indah ini. Jam operasional Pantai Glagah adalah 24 jam. biasanya pengunjung memadati wisata ini pada pagi dan sore hari menjelang malam.

Pantai Glagah Indah juga memiliki berbagai fasilitas. Mulai dari musala, toilet, wahana berenang untuk anak, area makan dan banyak lagi. Pengunjung juga dapat menikmati wahana air seperti menaiki perahu di danau yang ada di kawasan wisata. Salah satu ikon di Pantai Glagah Indah adalah susunan bebatuan pemecah ombak yang sering digunakan untuk spot berfoto favorit bagi wisatawan.

Baca Juga: Pantai Congot Kulon Progo: Info Rute, Lokasi, Harga, dan Tips

3. Kedung Pedut

5 Tempat Wisata yang Wajib Kamu Kunjungi di Kulon ProgoWisata Air Terjun Kedung Pedut Kulon Progo (instagram.com/setyobudiu

Wisata ini terletak sekitar 50 km dari pusat Kota Yogyakarta ke arah barat, tepatnya di Jl. Kutogiri Gunung Kelir, Kembang, Jatimulyo, Kec. Girimulyo, Kabupaten Kulon Progo, Daerah Istimewa Yogyakarta. Wisata ini mulai dibuka pada tahun 2015 dan mulai banyak digandrungi oleh banyak wisatawan lokal hingga mancanegara. Wisata ini buka mulai dari jam 08.00 hingga 16.00 WIB. Harga tiket masuk Air Terjun Kedung Pedut juga terjangkau hanya Rp11.000 per orangnya.

Untuk mencapai titik wisata tersebut kita hanya perlu berjalan sekitar 500 meter dari tempat parkir melalui jalan setapak. Tidak hanya air terjun saja yang bisa kita jumpai di sana, pengunjung dapat mencoba wahana permainan yang tersedia seperti flying fox

4. Sungai Mudal

5 Tempat Wisata yang Wajib Kamu Kunjungi di Kulon ProgoEkowisata Sungai Mudal Yang memiliki air jernih kebiruan (instagram.com/ideliburan_)

Ekowisata Sungai Mudal adalah wisata air yang alami dengan warna air yang super jernih dan berwarna kebiruan. Tempat ini terletak di Dusun Banyunganti, Desa Jatimulyo, Kecamatan Girimulyo, Kabupaten Kulon Progo, Provinsi Daerah Istimewa Yogyakarta. Sungai Mudal termasuk wisata yang populer dengan banyaknya wisatawan berbagai usia hingga mancanegara. Ekowisata Sungai Mudal juga sering digunakan untuk keperluan acara seperti gathering, seminar ataupun kegiatan piknik.

Harga tiketnya Rp10.000 per orang dengan jam operasional mulai dari jam 08.30 hingga 15.30 WIB. Ekowisata Sungai Mudal menyediakan beragam wahana dan daya tarik seperti air terjun, camping area, dan flying fox. Berbagai fasilitas yang cukup lengkap disediakan di Ekowisata Sungai Mudal ini seperti toilet, mualla, tempat parkir, gazebo, WiFi, dan warung makan. 

5. Jalan Kemiri

5 Tempat Wisata yang Wajib Kamu Kunjungi di Kulon ProgoSuasana Jalan Kemiri Wates sore hari (instagram.com/rifqisandi28

Meskipun tidak berlabel tempat wisata, Namun setelah proyek perluasan dan perbaikan, Jalan Kemiri menjadi ramai pengunjung, terutama di kalangan muda. Jalan Kemiri sendiri terletak di pusat kota Wates tepatnya di Terbah, Kecamatan Wates, Kabupaten Kulon Progo, Daerah Istimewa Yogyakarta. 

Banyak pengunjung yang ingin berfoto dan menikmati indahnya suasana di sini, terlebih lagi waktu sore hari yang tidak terlalu panas. Pengunjung juga bisa merasakan sensasi melihat kereta api yang melintas dari jarak dekat, sembari menikmati jajanan yang dijual oleh pedagang kaki lima. Tempat ini juga cocok bagi kalian yang ingin mengajak teman ataupun keluarga untuk menikmati senja di akhir pekan.

Nah itulah 5 tempat yang wajib kamu kunjungi jika mampir ke Kulon Progo. Tunggu apa lagi, segera rencanakan liburan kalian ke Kulon Progo, ya!

taqi zuddin Photo Writer taqi zuddin

Member IDN Times Community ini masih malu-malu menulis tentang dirinya

IDN Times Community adalah media yang menyediakan platform untuk menulis. Semua karya tulis yang dibuat adalah sepenuhnya tanggung jawab dari penulis.

Topik:

  • Ane Hukrisna

Berita Terkini Lainnya