9 Rekomendasi Tempat Wisata Alam Terdekat dari Jakarta, Menyejukkan

Sarana refreshing jauh dari polusi namun masih dekat Jakarta

Kondisi jalanan yang seringkali macet ditambah dengan kualitas udara yang kian memburuk membuat beberapa dari kita yang menetap di ibu kota Jakarta begitu merindukan suasana yang tenang, asri, dan sejuk. Karena itu, gak jarang beberapa orang dan keluarga seringkali mengagendakan akhir pekan mereka untuk berlibur ke destinasi wisata alam untuk menghilangkan kejenuhan di Ibu Kota. 

Sebagian besar dari kita percaya jika wisata alam mampu membuat pikiran kita jadi lebih segar sebelum harus menjalani rutinitas seperti biasanya. Alam bebas dengan pepohonan yang rindang, udara segar, ditambah beragam wahana rekreasi merupakan kombinasi yang pas untuk beberapa rekomendasi tempat wisata alam terdekat dari Jakarta di bawah ini. 

1. Gunung Pancar

9 Rekomendasi Tempat Wisata Alam Terdekat dari Jakarta, MenyejukkanGunung Pancar (instagram.com/gunungpancar)

Berlokasi di Desa Karang Tengah, Kota Bogor, Gunung Pancar yang dikelilingi oleh pepohonan pinus dan beringin ini tentu memiliki suasana yang sejuk dan tenang. Di sini kamu bisa melakukan berbagai aktivitas seru seperti berkemah dengan glamping, trekking, outing kantor, family gathering, melakukan sesi prewedding, dan berbagai aktivitas outdoor lainnya. 

Fasilitas yang tersedia di objek wisata Gunung Pancar ini juga tergolong sudah lengkap, lho. Untuk mencapai objek wisata ini, kamu perlu berkendara melalui tol Jagorawi yang memakan waktu kurang lebih 1 - 2 jam jika kondisi lalu lintas sedang ramai lancar.

Alamat: Taman Wisata Alam Gunung Pancar, Kp Ciburial, Desa Karang Tengah, Kecamatan Babakan Madang, Kabupaten Bogor, Jawa Barat.

Jam operasional: 00.00 - 24.00 (setiap hari).

Harga tiket masuk: 

  • Rp5.000-100.000 per orang (Senin - Jum'at).
  • Rp8.000-150.000 per orang (hari libur).

2. Hutan Kertas

9 Rekomendasi Tempat Wisata Alam Terdekat dari Jakarta, MenyejukkanHutan Kertas (instagram.com/hutan kertas)

Letaknya yang gak jauh dari Jakarta membuat Hutan Kertas bisa jadi rekomendasi buat kamu yang gak punya waktu banyak untuk berlibur tapi ingin refreshing sejenak dengan suasana yang berbeda. Meskipun hanya nampak seperti hutan biasa, berkat kreativitas pengelola setempat, Hutan Kertas kini menjadi destinasi wisata yang cukup populer di Karawang. 

Di sini kamu bisa memanjakan diri dengan udara segar di bawah pepohonan yang rindang. Selain itu, di Hutan Kertas ini kamu bisa menikmati berbagai kuliner, bersepeda, serta mengabadikan momen di berbagai spot menarik yang ada. 

Alamat: Kutamekar, Kecamatan Ciampel, Karawang, Jawa Barat.

Jam operasional: 08.00 - 23.00 (setiap hari).

Harga tiket masuk:

  • Rp15.000 per orang (Senin - Jum'at).
  • Rp20.000 per orang (hari libur).

3. Lereng Cibolang

9 Rekomendasi Tempat Wisata Alam Terdekat dari Jakarta, MenyejukkanLereng Cibolang (instagram.com/niakaniyasari)

Menawarkan view berupa hamparan perbukitan hijau, wisata Lereng Cibolang bisa jadi pilihan yang tepat untuk liburan singkat ditemani suasana yang sejuk. Untuk bisa sampai ke Lereng Cibolang, kamu perlu menempuh perjalanan yang memakan waktu kurang lebih 2 jam dengan kendaraan pribadi jika kondisi lalu lintas sedang normal. 

Sesampainya di tempat ini, kamu akan disajikan pemandangan perbukitan yang asri yang bahkan masih diselimuti kabut. Bukan hanya itu, kamu juga bisa menikmati berbagai menu makanan dan minuman yang harganya cukup terjangkau dan menikmati fasilitas jembatan kaca yang sedikit mendebarkan.

Alamat: Cinyiru, Banjarsari, Kecamatan Lebakgedong, Kabupaten Lebak, Banten.

Jam operasional: 08.00 - 20.00 (setiap hari).

Harga tiket masuk: Rp8.000 per orang.

4. Taman Nasional Gunung Halimun Salak

9 Rekomendasi Tempat Wisata Alam Terdekat dari Jakarta, MenyejukkanTaman Nasional Gunung Halimun Salak (instagram.com/alde_1991)

Taman Nasional Gunung Halimun Salak dikenal sebagai taman nasional yang mencakup berbagai curug atau air terjun dah perkebunan teh yang populer di Jawa Barat. Dengan kondisi alam yang masih sangat terjaga, Taman Nasional Gunung Halimun Salak menawarkan sensasi berwisata sekaligus berpetualang di sebuah hutan dan pegunungan. 

Di kawasan taman nasional ini kamu bisa menemukan beragam destinasi wisata alam. Beberapa di antaranya seperti, Kawah Ratu, Curug Pangeran, Curug Cihurang, Curug Cigamea, Curug Seribu, Perkebunan Teh Nirmala, Candi Cibedug, canopy trail sepanjang 125 meter, dan masih banyak lagi. Bisa dibayangkan jika Taman Nasional Gunung Halimun Salak ini memiliki luas hingga ratusan ribu hektare dengan pesona alamnya yang begitu beragam. 

Alamat: Jalan Raya Cipanas, Malasari, Kabandungan, Kabupaten Sukabumi, Jawa Barat.

Jam operasional: 00.00 - 24.00 (setiap hari).

Harga tiket masuk: 

  • Rp5.000-150.000 per orang (Senin - Jum'at).
  • Rp7.500-225.000 per orang (hari libur).

5. Kebun Durian Warso Farm

9 Rekomendasi Tempat Wisata Alam Terdekat dari Jakarta, MenyejukkanWarso Farm (instagram.com/lovanno)

Baca Juga: 10 Pesona Desa Wisata Tamansari, Perpaduan Wisata Alam dan Budaya

Bagi pencinta durian mungkin sudah gak asing dengan tempat wisata yang dikenal dengan Kebun Durian Warso Farm ini. Sama seperti namanya, Kebun Durian Warso Farm merupakan lahan perkebunan seluas 22 hektare yang ditanami berbagai jenis pohon durian. Karena itu, di perkebunan ini kamu bisa mencicipi berbagai jenis daging buah durian dan berbagai olahan buah durian yang menggiurkan, seperti es krim durian, pancake durian, dan serabi durian. 

Di sini kamu juga bisa merasakan pengalaman memetik buah durian langsung dari pohonnya. Gak hanya pohon durian, di lahan perkebunan ini kamu juga bisa mengunjungi perkebunan buah naga, tempat bermain anak, dan kolam ikan dengan suasana yang asri dan menenangkan. 

Alamat: Jalan K.H. Halimi, Cipelang, Kecamatan Cijeruk, Kabupaten Bogor, Jawa Barat.

Jam operasional: 07.00 - 17.00 (setiap hari).

Harga tiket masuk:

  • Rp3.000 per motor.
  • Rp5.000 per mobil.

6. Kuntum Farmfield

9 Rekomendasi Tempat Wisata Alam Terdekat dari Jakarta, MenyejukkanKuntum Farmfield (instagram.com/kuntumfarmfield)

Memiliki akses yang cukup dekat dari kota Bogor membuat suasana di Kuntum Farmfield ini jadi sejuk. Mengusung konsep agrowisata, Kuntum Farmfield memiliki suasana bak pedesaan yang identik dengan pertanian, peternakan, dan perkebunannya.

Di sini kamu bisa melakukan berbagai kegiatan seru bersama si kecil, seperti memanen dan menanam sayur, berkuda, menangkap ikan, memberi makan ternak, dan melukis. Walaupun nampak sebagai wahana edukasi anak-anak, suasana yang tenang, sejuk, dan asri di Kuntum Farmfield ini juga bisa jadi rekomendasi buat kamu yang ingin melepas penat. 

Alamat: Jalan Raya Tajur Nomor 291, Sindangrasa, Kecamatan Bogor Timur, Kota Bogor, Jawa Barat.

Jam operasional: 08.00 - 18.00 (setiap hari).

Harga tiket masuk: 

  • Rp60.000 per orang (Senin - Jum'at).
  • Rp70.000 per orang (hari libur).

7. Telaga Batu

9 Rekomendasi Tempat Wisata Alam Terdekat dari Jakarta, MenyejukkanTelaga Batu (instagram.com/dahlia_ekanada)

Memiliki suasana yang sejuk, Telaga Batu menawarkan sensasi kolam buatan dengan sumber air yang berasal dari mata air pegunungan di sekitarnya. Lokasinya yang dekat dari Curug Pangeran dan Gunung Salak membuat Telaga Batu juga memiliki air yang jernih dan cenderung dingin dengan kedalaman kolam yang berbeda-beda sehingga cukup aman untuk anak-anak. 

Di Telaga Batu ini kamu juga bisa merasakan fasilitas camping yang berada di sekitar kolam buatan yang bisa disewa, aula pertemuan, beberapa warung, dan beberapa saung untuk sekadar bersantai.

Akses perjalanan menuju Telaga Batu ini gak begitu sulit dan masih berada di kawasan Taman Nasional Gunung Halimun. Perjalanan yang ditempuh dari Jakarta ke lokasi tempat wisata ini menghabiskan waktu hingga 2 jam. 

Alamat: Jalan Curug Pangeran, Gunung Picung, Kecamatan Pamijahan, Kabupaten Bogor, Jawa Barat.

Jam operasional: 00.00 - 24.00 (setiap hari).

Harga tiket masuk: 

  • Rp10.000 per orang.
  • Rp5.000-10.000 per kendaraan.

8. Sasak Panyawangan

9 Rekomendasi Tempat Wisata Alam Terdekat dari Jakarta, MenyejukkanSasak Panyawangan (instagram.com/lutfihaswal)

Buat kamu yang merindukan suasana pedesaan yang asri, tempat wisata Sasak Panyawangan ini bisa jadi rekomendasinya. Sasak Panyawangan yang berada di Kabupaten Purwakarta ini memiliki view berupa Gunung Bongkok, Gunung Parang, Waduk Jatiluhur beserta hamparan pepohonan hijau yang berada di sekitarnya.

Gak hanya itu, tempat wisata ini juga memiliki fasilitas jembatan bambu yang menghubungkan beberapa gunung batu, wahana flying fox, kolam renang, dan kafe yang menawarkan beragam jajanan dengan harga murah meriah.

Untuk menikmati keindahan Sasak Panyawangan, kamu perlu menempuh perjalanan selama kurang lebih 2 jam melalui tol Cikampek dan jalur Plered dengan kendaraan pribadi. 

Alamat: Desa Sukamulya, Tegal Waru, Kabupaten Purwakarta, Jawa Barat.

Jam operasional: 08.00 - 18.00 (setiap hari).

Harga tiket masuk: 

  • Rp10.000 per orang.
  • Rp5.000-10.000 per kendaraan.

9. Kebun Wisata Pasirmukti

9 Rekomendasi Tempat Wisata Alam Terdekat dari Jakarta, MenyejukkanKebun Wisata Pasirmukti (instagram.com/kebunwisatapasirmukti)

Memanfaatkan pertanian sebagai objek wisata, di Kebun Wisata Pasirmukti kamu gak cuma bisa mendapatkan pengalaman berekreasi, tapi juga bisa belajar bertani dengan menyenangkan bersama teman atau keluarga. Di sini kamu bisa menikmati berbagai wahana rekreasi, seperti kolam renang, area memancing, area bermain anak, area perkemahan, area kebun buah, area peternakan hingga area futsal.

Bukan hanya itu, di Kebun Wisata Pasirmukti ini kamu juga bisa menikmati fasilitas berupa pondok beraksitektur Minahasa, ruang pertemuan indoor atau pun outdoor, kafe yang menyajikan berbagai menu makanan dan minuman yang lezat.

Untuk sampai ke Kebun Wisata Pasirmukti, kamu perlu menempuh perjalanan dari Jakarta selama kurang lebih 1 jam.

Alamat: Jalan Raya Tajur Pasirmukti Km. 4, Pasirmukti, Kecamatan Citeureup, Kabupaten Bogor, Jawa Barat.

Jam operasional: 08.00 - 16.00 (Selasa - Minggu).

Harga tiket masuk: mulai dari Rp25.000 per orang

Sebelum berangkat ke beberapa destinasi wisata alam yang ada di atas, pastikan kendaraan yang akan kamu gunakan benar-benar layak jalan. Pastikan juga untuk turut menjaga kebersihan di sekitar destinasi wisata dan jangan lupa untuk selalu mematuhi protokol kesehatan yang berlaku ya! 

Baca Juga: 10 Keindahan Wisata Alam di Bali Ini Mirip Destinasi Luar Negeri 

Tyara Motik Photo Verified Writer Tyara Motik

The beginner

IDN Times Community adalah media yang menyediakan platform untuk menulis. Semua karya tulis yang dibuat adalah sepenuhnya tanggung jawab dari penulis.

Topik:

  • Febrianti Diah Kusumaningrum

Berita Terkini Lainnya