Ini 5 Lokasi Wisata di Nantes, Surga Tersembunyi Prancis

Yakin mau ke Paris doang?

Nantes pernah mendapatkan penghargaan dari European Green Capital Award karena gaya hidup masyarakatnya yang cinta lingkungan. Nantes berhasil mengurangi polusi udara dengan mengatur sistem transportasi dengan sangat baik dan memiliki lahan hijau yang luas. Ketika berkeliling ke Nantes, ada lima lokasi wisata yang wajib kamu datangi, apa saja?

1. Château des Ducs de Bretagne

Ini 5 Lokasi Wisata di Nantes, Surga Tersembunyi Prancisconnaissancedesarts.com

Château des Ducs de Bretagne adalah sebuah kastil besar yang berada di kota Nantes. Pada zaman dahulu kastil ini gunakan sebagai pusat kerajaan Britania yang pada akhirnya terpisah pada tahun 1956. Di dalam kastil ini terdapat museum bersejarah tentang Nantes. Ketika kamu lelah berkeliling, ada sebuah restoran terkenal bernama Vieux Donjon untuk kamu beristirahat sejenak. Ada pula toko buku dan souvenir sebagai oleh-oleh ketika kamu pulang ke tanah air.

2. Jardin des Plantes

Ini 5 Lokasi Wisata di Nantes, Surga Tersembunyi Prancisparisinsidersguide.com

Memiliki nama lengkap Le Jardin Royal des Herbs Médicales, Jardin des Plantes adalah sebuah taman botanical yang dibeli oleh Raja Louis XIII dengan tujuan untuk membuat sebuah taman dengan tanaman-tanaman herbal. Bukan hanya taman, di dalamnya pun terdapat museum mengenai tanaman yang bernama Muséum d’Histoire Naturelle. Dari Jardin des Plantes lah muncul sekolah botanical.

3. Les Machines de l’île

Ini 5 Lokasi Wisata di Nantes, Surga Tersembunyi Prancisleprogres.fr

Berada di Les Machines de l’île akan membuat kamu sedang berada di dunia fantasi namun dengan alat atau mesin yang canggih. Di sana kamu dapat terbang dengan mesin berbentuk burung bangau atau berjingkrak-jingkrak mengelilingi arena dengan gajah mekanik yang memiliki tempat duduk di dalam perutnya. Tiket yang harus kamu bayarkan untuk masuk ke wahana adalah sebesar 8,50 € atau sekitar Rp140.000.

Baca Juga: 10 Potret Plateau de Valensole, Ladang Lavender Memesona di Prancis!

4. Le Lieu Unique

Ini 5 Lokasi Wisata di Nantes, Surga Tersembunyi Prancisnantes.today

Untuk kamu yang artsy, Le Lieu Unique sangat wajib kamu kunjungi ketika di Nantes. Di dalam bangunan bernuansa industrial ini kamu dapat menikmati seni kontemporer dan konser musik. Kamu juga dapat menemukan bistro lokal dan perpustakaan di dalam Le Lieu Unique.

5. The Passage Pommeraye

Ini 5 Lokasi Wisata di Nantes, Surga Tersembunyi Prancisairfrance.co.uk

Nah kalau yang satu ini adalah sebuah mall di kota Nantes. Bukan sembarang mall, Passage Pommeraye memiliki bangunan yang unik dan bersejarah. Membuat kamu seperti berasa di dalam kastil bukan di mall. Untuk hari Senin sampai Sabtu tepat ini buka dari pukul 08.00 sampai 20.00 sedangkan di hari Minggu buka pukul 09.00 sampai dengan 20.00.

Jika kamu memang berencana mengunjungi Prancis, jangan hanya ke kota Paris saja. Sisihkan sedikit budget untuk ke Nantes, surga tersembunyi yang wajib kamu jelajahi bersama sahabat atau pun solo traveling. Karena di Nantes kamu akan merasakan suasana yang berbeda dengan Paris kota yang terkenal romantis itu.

Baca Juga: 8 Kebiasaan Unik Orang Prancis Saat Makan, Beda Banget Sama Indonesia

Wesa Bhadrasana Photo Verified Writer Wesa Bhadrasana

encourager

IDN Times Community adalah media yang menyediakan platform untuk menulis. Semua karya tulis yang dibuat adalah sepenuhnya tanggung jawab dari penulis.

Topik:

  • Merry Wulan

Berita Terkini Lainnya