Bukan Anak Hits Kalau Belum Mampir ke 10 Wisata Bandung Ini!

Nomor 5 bener-bener keren!

Bandung, ibu kota Jawa Barat ini terkenal potensi wisata yang kian berkembang. Daerah berhawa sejuk ini menyimpan berbagai macam wisata alam maupun buatan yang gak boleh kamu lewatkan!

Meski telah kamu kunjungi berkali-kali, selalu ada alasan untuk kembali ke Kota Kembang ini. Bagi kamu yang berencana berlibur ke Bandung, berikut IDN Times rangkum beberapa lokasi wisata asyik dan epic yang bisa kamu kunjungi!

1. Tebing Keraton

Bukan Anak Hits Kalau Belum Mampir ke 10 Wisata Bandung Ini!instagram.com/acitaregina

Destinasi wisata pertama ini berada di dalam kawasan Taman Hutan Raya Ir. H. Djuanda. Lokasinya berada di Kampung Ciharegem Puncak, Desa Ciburial.

Dari puncak tebingnya, kamu bisa menikmati panorama Bandung dari ketinggian. Udaranya yang sejuk bikin betah dan gak mau pulang cepet-cepet!

2. Lembang Floating Market

Bukan Anak Hits Kalau Belum Mampir ke 10 Wisata Bandung Ini!sheratonbandung.com

Kalau kamu ingin suasana yang berbeda, coba mampir ke Lembang Floating Market ini. Konsepnya unik dan berbeda dari biasanya. Kamu bisa menikmati aneka ragam kuliner enak.

Tak hanya itu, panoramanya juga indah dan gak bakal terlupakan. Kamu bisa menemukan wisata satu ini di Lembang, Bandung Barat.

3. Hutan Cikole

Bukan Anak Hits Kalau Belum Mampir ke 10 Wisata Bandung Ini!instagram.com/skipwae_

Suasana hutan pinus yang menenangkan bisa kamu nikmati saat berkunjung ke Hutan Cikole. Hutan pinus ini bisa kamu jumpai di Jalan Tangkuban Perahu, Cikole, Lembang.

Berbagai spot bisa kamu jadikan latar belakang foto kamu lho! Bikin foto makin aesthethic dan keren abis!

4. Kebun Teh Malabar Pangalengan

Bukan Anak Hits Kalau Belum Mampir ke 10 Wisata Bandung Ini!instagram.com/hardy_bunyamin_alamsyah

Keindahan kebun teh satu ini sudah tidak diragukan lagi! Terletak pada ketinggian 1.550 meter di atas permukaan laut, suhu udara di kebun ini sekitar 16 hingga 26 derajat Celcius.

Hamparan dedaunan teh bagaikan permadani hijau yang begitu luas! Keren banget pokoknya! Wajib mampir ke sini!

5. Stone Garden

Bukan Anak Hits Kalau Belum Mampir ke 10 Wisata Bandung Ini!instagram.com.jimmydwyn

Bikin feeds Instagram makin kece dengan foto berlatarkan Stone Garden ini! Salah satu tujuan wisata di Bandung ini tepatnya berlokasi di Kampung Girimulya, Desa Gunung Masigit, Kecamatan Cipatat, Kabupaten Bandung Barat. Estetik banget lokasi wisata satu ini!

Baca juga: Mau Nongkrong Tengah Malam di Bandung? Ke 7 Kafe Ini Aja!

6. Goa Pawon

Bukan Anak Hits Kalau Belum Mampir ke 10 Wisata Bandung Ini!instagram.com/mutiazata

Lokasi wisata di Bandung satu ini bakal bikin kamu liburan sambil menyaksikan peninggalan sejarah Suku Sunda, lho! Berlokasi tak jauh dari Stone Garden, goa ini juga berada di Desa Gunung Masigit, Kecamatan Cipatat, Kabupaten Bandung Barat. Goa ini terbentuk alami dan salah satu situs peninggalan purbakala yang dijaga dengan baik.

7. De'Ranch

Bukan Anak Hits Kalau Belum Mampir ke 10 Wisata Bandung Ini!instagram.com/shirleymomoko

Salah satu spot wisata yang juga tak boleh ketinggalan dikunjungi adalah De'Ranch Lembang. Jarang sekali ada peternakan ramah untuk keluarga yang dilengkapi dengan fasilitias berkuda maupun permainan anak-anak.

Kamu bisa berkuda sambil menyusuri kebun dan persawahan yang indah di De'Ranch Lembang. Tentu liburan jadi sangat berkesan.

8. Gunung Tangkuban Perahu

Bukan Anak Hits Kalau Belum Mampir ke 10 Wisata Bandung Ini!instagram.com/milkysenja

Berkunjung ke Bandung gak afdol kalau belum mampir ke Gunung Tangkuban Perahu yang begitu terkenal ini. Gunung masih aktif ini terletak di Bandung Utara, tepatnya di Cikole, Lembang.

Gunung yang memiliki ketinggian 2.084 meter di atas permukaan laut ini memiliki pesona yang begitu memikat hati banyak orang. Tak terkecuali kamu kan?

9. Trans Studio Bandung

Bukan Anak Hits Kalau Belum Mampir ke 10 Wisata Bandung Ini!instagram.com/life.graph

Salah satu taman hiburan keluarga ini pasti sudah kamu kenal sejak dibuka pada 2011 lalu.  Menggunakan konsep indoor, taman hiburan ini memiliki berbagai wahana seru dan mengasyikkan.

Selain itu, terdapat berbagai fasilitas menarik seperti bioskop dan area bermain untuk anak usia dini lho! Siapa pun bisa bermain di tempat ini! Tak hanya itu, berbagai ragam atraksi mewarnai kunjunganmu ke tempat ini!

10. Kawah Putih

Bukan Anak Hits Kalau Belum Mampir ke 10 Wisata Bandung Ini!instagram.com/ariefhdyt11

Last but not least! Salah satu lokasi wisata di Bandung ini terletak di kawasan Ciwidey. Kawah Putih ialah sebuah danau indah yang terbentuk dari letusan Gunung Patuha.

Selain Gunung Tangkuban Perahu, Kawah Putih juga termasuk salah satu lokasi wisata Bandung yang wajib kamu datangi! Instagramable banget pemandangannya!

Itu dia sepuluh destinasi wisata di Bandung yang gak bakal bikin kamu bosan mampir! Lokasi mana yang paling kamu favoritkan?

Baca Juga: 10 Tempat Wisata di Kuningan yang Paling Memesona, Sudah ke Sini?

Topik:

  • Dewi Suci Rahayu

Berita Terkini Lainnya