6 Fakta tentang Sokcho, Kota Kecil yang Jadi Lokasi Syuting Encounter

Kota Sokcho begitu hangat dan menggugah hati

Meski tak setenar Seoul atau Busan, kota kecil di timur laut Korea Selatan ini cukup menarik lho untuk kamu telusuri. Jika kamu telah tuntas menonton drama Encounter hingga episode keempat, kamu bisa melihat secara sekilas ketenangan yang kota Sokcho suguhkan.

Lalu, ada fakta apa saja sih yang menjadi daya tarik Sokcho? Ini dia.

1. Menjadi gerbang masuk Seoraksan National Park

6 Fakta tentang Sokcho, Kota Kecil yang Jadi Lokasi Syuting Encounterpositiveimpactjourney.com

Korea Selatan memiliki banyak sekali national park. Namun, salah satu yang paling terkenal rupanya berada di kota Sokcho, yaitu Seoraksan National Park. Bagi kamu yang hobi mendaki, Mt. Seorak di Seoraksan ini bisa banget dijadikan tujuan pendakianmu.

Tapi, kalau kamu malas mendaki Mt. Seorak, kamu bisa mengandalkan cable car menuju Gwongeumseong Fortress untuk menikmati pemandangan pegunungan dari atas ketinggian.

2. Menyimpan wisata pantai yang indah di sisi timur

6 Fakta tentang Sokcho, Kota Kecil yang Jadi Lokasi Syuting Encounterinstagram.com/movigo_trip

Tak hanya mempunyai keindahan panorama pegunungan Seoraksan, kota Sokcho juga menjadi salah satu surganya pantai di sisi timur Korea Selatan. Kamu bisa menyusuri pantai Sokcho untuk menikmati pemandangan pohon pinus yang berjajar di sepanjang tepiannya.

Kunjungi juga Oeongchi Ocean Walkway untuk melihat langsung lokasi syuting drama Encounter, tepatnya scene di mana Cha Soo Hyun mendapati Kim Jin Hyuk sedang memotret keindahan laut Sokcho. Di Oeongchi Ocean Walkway ini kamu bisa leluasa menikmati pemandangan menakjubkan lautan Sokcho lho.

Baca Juga: Keren Abis! Ini Dia 8 Lokasi Syuting KDrama Encounter di Havana, Kuba

3. Tidak ada metro/subway di dalam kota

6 Fakta tentang Sokcho, Kota Kecil yang Jadi Lokasi Syuting Encounterpixabay.com/Akzkeka

Hal unik dari kota Sokcho adalah tak adanya metro atau subway yang melintas di dalam kota. Bila kamu sudah terbiasa menggunakan subway ketika berada di Seoul, mungkin hal ini akan menjadi sebuah kendala kecil.

Eits, tapi jangan khawatir. Ada moda transportasi bus yang siap mengantarmu jalan-jalan selama di Sokcho. Bus di Sokcho memiliki rute yang cukup banyak dan terhitung sangat nyaman. Kalau mau lebih menghemat waktu, kamu bisa menggunakan jasa taksi, dengan tarif yang tentu saja lebih mahal.

4. Memiliki kuliner beragam dengan rasa yang tak kalah lezat

6 Fakta tentang Sokcho, Kota Kecil yang Jadi Lokasi Syuting Encountercooktube.in

Kuliner di Sokcho menjadi hal menarik lainnya yang bisa kamu temui ketika berkunjung kemari. Rasa makanannya mengagumkan dan bakal menggugah selera makanmu. Sebutlah menu Abai sundae, sundubu jjigae (sup tahu lembut), dakgangjeong (sweet crispy chicken), dan pastinya aneka penganan seafood. Patut kamu coba semua nih!

5. Penduduk Sokcho ramah-ramah lho

6 Fakta tentang Sokcho, Kota Kecil yang Jadi Lokasi Syuting Encounterinstagram.com/nathankorea

Jangan heran bila kamu akan mendapatkan keramahan di kota kecil ini. Pasalnya, penduduk di Sokcho terbilang grapyak dan ringan mulut. Mereka dengan senang hati akan memberitahumu tentang wisata apa saja yang ada di Sokcho. Mereka juga tak segan mengajakmu berbincang dengan bahasa Korea meski tahu kamu tak paham artinya.

6. Pernah menjadi bagian negara Korea Utara

6 Fakta tentang Sokcho, Kota Kecil yang Jadi Lokasi Syuting Encounterficztravelogue.blogspot.com

Terletak di timur laut Korea Selatan dan berbatasan dengan negara saudaranya, kota Sokcho ternyata pernah menjadi bagian negara Korea Utara. Tepatnya pada tahun 1945 sampai berakhirnya perang Korea. Sejarah ini tentu menjadikannya sebagai daya tarik lain dari kota kecil bernama Sokcho.

Homey, hangat, dan nyaman. Sebutan itu agaknya sangat cocok untuk menggambarkan suasana yang tersimpan di kota Sokcho. Gak salah kalau kota ini akhirnya dipilih jadi salah satu lokasi syuting KDrama Encounter. Daya pikatnya memang sungguh menggugah hati. Mau coba ke sana?

Baca Juga: 5 Tempat Berburu Kosmetik Paling Direkomendasikan di Korea Selatan

Intan Deviana Photo Verified Writer Intan Deviana

Suka jalan-jalan, suka foto-foto, suka nulis :)

IDN Times Community adalah media yang menyediakan platform untuk menulis. Semua karya tulis yang dibuat adalah sepenuhnya tanggung jawab dari penulis.

Topik:

  • Arifina Budi A.

Berita Terkini Lainnya