Ingin Traveling dengan Low Budget? Terapkan 6 Tips Ini!

Buat yang minim budget, yuk merapat!

Rencana liburan gak kunjung terealisasi karena budget minim? Sangat disayangkan, apalagi kalau rencana tersebut sudah dibuat sejak beberapa tahun silam.

Tapi tenang, sekarang ada banyak cara yang bisa kamu tempuh agar biaya traveling gak menguras kantong. Pada mau, kan? Yuk, terapin tips traveling low budget di bawah ini!

1. Pilih yang terdekat

Ingin Traveling dengan Low Budget? Terapkan 6 Tips Ini!unsplash.com/Steven Wright

Gak usah mikir destinasi liburan ke Eropa atau Amerika, apalagi kalau budget-mu sangat minim. Masih banyak kota atau negara tetangga yang menawarkan atraksi menarik untuk mengisi liburanmu. Pilih yang paling dekat dengan kota tempat tinggalmu.

Misalnya buat yang tinggal di Medan, maka Batam atau Malaysia menjadi destinasi liburan yang paling cocok. Dengan budget Rp 2 juta saja, kamu sudah bisa stay selama 3 hari 2 malam. Asyik, kan?

2. Gunakan couchsurfing

Ingin Traveling dengan Low Budget? Terapkan 6 Tips Ini!tripsavvy.com

Couchsurfing adalah jejaring sosial yang menyediakan jasa hospitality exchange, sangat cocok digunakan kalau mau liburan ke luar negeri. Apalagi sekarang couchsurfing sudah tersedia hampir di semua negara di seluruh dunia. Couchsurfing membantumu untuk mendapatkan semacam host family yang bersedia menampungmu selama liburan.

Kalau kamu berhasil mendapatkan host fam, kamu gak perlu lagi memikirkan biaya penginapan. Yep, gratis-tis! Jadi budget menginap yang sudah kamu persiapkan di awal bisa kamu gunakan untuk kebutuhan lain, deh!

3. Act like a local!

Ingin Traveling dengan Low Budget? Terapkan 6 Tips Ini!unsplash.com/𝕶𝖆𝖗𝖎𝖓𝖆

Saat traveling ke negeri orang, cobalah bersikap seperti orang lokal. Kamu gak perlu menunjukkan kalau kamu wisatawan karena hal ini terkadang merugikan. Misalnya saja saat berbelanja, harga barang yang ditawarkan untukmu jauh lebih mahal daripada yang ditawarkan ke orang-orang lokal. Begitu juga dengan biaya transportasi.

Sebaiknya lakukan riset untuk mengetahui gaya hidup masyarakat lokal agar kamu bisa segera menyesuaikan diri sesampainya di sana.

Baca Juga: Biar Produktif, 5 Jenis Buku Ini Cocok Dibawa Saat Traveling

4. Bawa botol air minum

Ingin Traveling dengan Low Budget? Terapkan 6 Tips Ini!unsplash.com/Houston Max

Ke mana pun kamu pergi, sebaiknya jangan lupa membawa botol air minum sendiri. Soalnya beberapa negara sudah menyediakan keran air minum isi ulang untuk masyarakat maupun wisawatan. Salah satunya adalah Singapura.

Adanya fasilitas isi ulang air minum tentu dapat menghemat budget. Apabila air minum habis, kamu bisa langsung melakukan isi ulang sendiri kalau posisimu dekat dengan keran airnya.

5. Perbanyak ‘pasukan’

Ingin Traveling dengan Low Budget? Terapkan 6 Tips Ini!unsplash.com/Phil Coffman

Pasukan yang dimaksud bukanlah pasukan perang ya, tetapi teman-temanmu. Semakin banyak pasukan yang berhasil diajak, maka pengeluaran pun akan semakin sedikit karena biaya liburannya ditanggung bersama-sama.

Sebelum mengajak pasukan, sebaiknya tentukan dulu jadwal liburannya sehingga para pasukan bisa segera menyesuaikan. Kalau seandainya mereka gak bisa, kamu bisa mencari pasukan lain sebagai penggantinya.

6. Jangan ‘lapar mata’

Ingin Traveling dengan Low Budget? Terapkan 6 Tips Ini!unsplash.com/Artem Beliaikin

Ingin membeli oleh-oleh untuk orang-orang tercinta? Sah-sah saja meskipun budget-mu terbatas, asalkan jangan sampai ‘lapar mata’ alias impulsif, ya! Tetap pertimbangkan harga oleh-oleh yang ingin dibeli sehingga isi dompetmu gak terkuras begitu saja.

Belilah oleh-oleh langsung di pusat oleh-oleh, bukan di mall karena harganya pasti lebih mahal. Kalau diperbolehkan menawar, ya tawarlah agar pengeluaranmu semakin berkurang. Tapi ingat, menawarnya harus wajar dan pakai hati.

Budget minim tapi kepengin traveling? Bisa! Terapkan saja tips-tips yang sudah disebutkan di atas.

Baca Juga: 6 Tips Cari Teman Baru Saat Solo Traveling, Dijamin Ramai!

Louisa Gabe Photo Verified Writer Louisa Gabe

Living extraordinary

IDN Times Community adalah media yang menyediakan platform untuk menulis. Semua karya tulis yang dibuat adalah sepenuhnya tanggung jawab dari penulis.

Topik:

  • Febrianti Diah Kusumaningrum

Berita Terkini Lainnya