5 Trik Pintar Membawa Barang dengan Ransel Saat Traveling

Praktis, hemat dan anti ribet deh pokoknya!

Pastinya kamu sudah tahu kan kalau beberapa maskapai penerbangan sudah menerapkan aturan bagasi berbayar? Ini berarti kamu harus menyediakan uang lebih saat traveling kalau membawa bagasi. Tentu saja dengan adanya aturan ini, kamu harus berpikir dua kali kalau ingin membawa banyak barang saat traveling.

Walaupun aturan ini bisa membuatmu sakit kepala karena budget liburan yang membengkak, tapi sebenarnya kamu bisa menyiasatinya kok. Kamu tetap bisa traveling dengan nyaman, dan membawa barang bawaanmu hanya dengan memakai satu tas ransel saja. 

Tapi karena ruang dalam tas ransel tidak sebesar koper, maka kamu harus lebih kreatif dalam melakukan packing. Inilah lima tips yang bisa kamu terapkan saat traveling dengan memakai ransel.

1. Bawa pakaian yang ringan saja di dalam ransel

5 Trik Pintar Membawa Barang dengan Ransel Saat Travelingpexels.com/i love simple beyond

Ransel berbeda dengan koper, kamu pasti sudah tahu kan? Karena itulah usahakan untuk membawa pakaian yang ringan saja di dalam ransel, seperti kaos, celana kain, daster, dan lain sebagainya. Untuk pakaian yang berat seperti celana panjang jeans, jaket, atau bahkan sepatu boots, jangan kamu taruh di dalam ransel.

Usahakan untuk memakai pakaian yang berat ini saat berangkat, ataupun saat hendak pulang ke rumah. Dengan begitu barang-barang ini tidak memakan tempat di dalam ransel, dan juga tidak menambah beban barang bawaanmu. Ranselmu akan jauh lebih ringan tanpa barang-barang tersebut.

2. Jangan asal-asalan memasukkan barang ke dalam ransel

5 Trik Pintar Membawa Barang dengan Ransel Saat Travelinglucidpractice.com

Ruang dalam pada tas ransel sangat terbatas, dan tentu saja tidak seluas koper. Karena itulah kamu tidak boleh asal-asalan saja dalam memasukan barang ke dalam ransel. Selain harus memilih dengan baik barang-barang yang dimasukkan, kamu juga harus melakukan packing dengan benar.

Jangan melipat pakaian yang akan kamu masukkan ke dalam ransel, karena memakan lebih banyak tempat. Daripada dilipat, lebih baik kamu menggulung pakaianmu saat kamu masukkan ke dalam ransel. Dan jika kamu membawa sepatu lebih dari satu, pakailah sepatu yang lebih berat saat berangkat dan saat akan pulang.

Baca Juga: Siap-Siap Traveling? Kamu Wajib Bawa 9 Benda Penting Ini di Ranselmu!

3. Tidak perlu membawa pakaian terlalu banyak

5 Trik Pintar Membawa Barang dengan Ransel Saat Travelingroadaffair.com

Saat traveling, membawa terlalu banyak pakaian sangatlah tidak disarankan. Apalagi kalau kamu melakukan traveling hanya dengan membawa ransel. Karena traveling biasanya dilakukan dalam waktu yang singkat saja, maka bawalah pakaian secukupnya dan bawa yang penting-penting saja. 

Kalau kamu merencanakan untuk traveling waktu yang lebih lama, misalnya lebih dari satu minggu. Kamu bisa mencuci sendiri pakaianmu, atau kamu bisa memakai jasa laundry. Karena tidak mungkin kan kamu membawa baju untuk satu minggu di dalam ransel? Dan tidak bijak juga kalau kamu membawa lebih banyak baju dan tambahan tas. Bukankah lebih murah membayar jasa laundry daripada membayar biaya bagasi?

4. Bawa semua keperluan mandi kamu dalam ukuran lebih kecil dari biasanya

5 Trik Pintar Membawa Barang dengan Ransel Saat Travelingthebudgetmindedtraveler.com

Sedangkan untuk kebutuhan mandi, atau toiletries seperti sabun, shampoo, pasta gigi, pembersih wajah, dan lain sebagainya. Usahakan untuk membawanya dalam ukuran yang lebih kecil daripada yang biasa kamu pakai di rumah. Dengan begitu kamu bisa menghemat tempat di dalam ranselmu.

Untuk kamu yang malas membawanya, sepertinya tidak menjadi masalah juga. Karena sebagian besar hotel sudah menyiapkan aneka peralatan toiletries yang bisa kamu manfaatkan. Tapi kalau kamu bersikeras untuk tetap membawanya, jangan lupa ya untuk membawa barang-barang toiletries kamu dalam versi mini / lebih kecil.

5. Jangan membeli oleh-oleh berlebihan

5 Trik Pintar Membawa Barang dengan Ransel Saat Travelingpixabay.com/boverina

Setiap kali pergi wisata ke suatu tempat, pasti terasa ada yang kurang tanpa membeli oleh-oleh khas dari tempat tersebut. Apalagi oleh-oleh biasanya menjadi hal yang wajib kamu berikan untuk teman dan keluarga di rumah kalau kamu pulang dari traveling. Membeli oleh-oleh memang tidak dilarang, tapi jangan berlebihan.

Ingatlah kalau oleh-oleh yang kamu beli termasuk ke dalam barang yang akan menambah berat ranselmu. Tapi kalau kamu tetap bersikeras untuk membeli banyak oleh-oleh, kamu bisa mengirimnya melalui kurir ekspedisi. Biaya pengiriman yang harus kamu bayar pasti jauh lebih murah, dibandingkan dengan biaya bagasi pesawat.

Baca Juga: 5 Tips Ransel dan Koper Tetap Awet meski Sering Dipakai Traveling

Ayana Story Photo Verified Writer Ayana Story

Mulai menulis di IDN Times sejak 2017 (kalo gak salah ingat hehehe...)

IDN Times Community adalah media yang menyediakan platform untuk menulis. Semua karya tulis yang dibuat adalah sepenuhnya tanggung jawab dari penulis.

Topik:

  • Tania Stephanie

Berita Terkini Lainnya