5 Tips biar Liburanmu Berkualitas, Gak Cuma Dapat Capeknya

#IDNTimesLife Jangan asal pergi aja

Sudah bekerja keras sedemikian rupa nyaris sepanjang tahun, tentu sesekali kamu butuh berlibur. Biar gak stres dan untuk memulihkan energimu. Sayangnya, liburan yang gak direncanakan dengan baik malah bisa bikin kamu tambah stres, lho.

Sudah gak bisa menikmati momen liburan, masih juga harus keluar uang yang gak sedikit. Nanti kamu cuma bisa menyesal dan membatin, 'Tahu begini mending gak berlibur. Uangnya masih bisa ditabung.' Makanya, penting untukmu menyimak lima tips berikut ini!

1. Tentukan tujuanmu berlibur

5 Tips biar Liburanmu Berkualitas, Gak Cuma Dapat CapeknyaIlustrasi pria dan anjingnya (unsplash.com/_tristanpineda)

Apakah kamu berlibur untuk menenangkan diri dari suatu persoalan? Jika ya, ada baiknya kamu pergi sendiri saja. Kalaupun hendak mengajak teman, cukup satu atau dua orang dan mereka haruslah orang yang gak bikin hidupmu tambah ribet.

Misalnya, bukan orang yang suka mencampuri privasimu. Biar kamu gak tambah uring-uringan selama berlibur. Atau, kamu ingin berlibur sambil tetap bekerja? Nah, kalau pekerjaanmu memerlukan koneksi internet, pastikan koneksi internet di tempat itu bisa diandalkan.

2. Pastikan kamu sudah mengambil cuti

5 Tips biar Liburanmu Berkualitas, Gak Cuma Dapat CapeknyaIlustrasi pria dan tiga anak (unsplash.com/little_klein)

Gak enak banget kan, kalau saat berlibur bersama keluarga, ponselmu gak henti-hentinya berbunyi? Apa lagi kalau bukan telepon dari rekan kerja atau bosmu? Kamu dikejar-kejar untuk berbagai keperluan terkait pekerjaan.

Wah, kamu jadi gak bisa menikmati liburanmu. Bahkan pasangan dan anak-anakmu mungkin juga sangat terganggu. Maka pastikan kamu gak main kabur saja dari kantor. Selesaikan dahulu tugas-tugasmu dan ambillah cuti.

3. Pertimbangkan waktu perjalanan dan banyaknya tempat wisata yang akan dikunjungi

5 Tips biar Liburanmu Berkualitas, Gak Cuma Dapat CapeknyaIlustrasi berkemah dan membaca peta (unsplash.com/krakenimages)

Kalau perjalanan dari tempat tinggalmu ke kota yang dituju sudah amat panjang, tentu kamu perlu beristirahat untuk menghilangkan rasa capeknya. Bukan malah di jalan saja sudah lama, masih pula memasukkan terlalu banyak tempat wisata ke rencana kunjunganmu.

Dijamin kamu akan makin merasa capek dan gak bisa menikmati liburanmu. Memang sih, jauh-jauh berlibur cuma mengunjungi terlalu sedikit tempat wisata akan terasa sayang sekali. Kan, belum tentu kelak bisa ke sana lagi.

Namun mengunjungi terlalu banyak tempat wisata juga percuma kalau kamu sudah gak enjoy. Bisa-bisa, pulang-pulang malah jatuh sakit karena kecapekan. Jadi, sesuaikan banyaknya tempat wisata yang akan dikunjungi dengan waktu dan tenaga yang dimiliki, ya!

Baca Juga: 8 Tips Liburan Nyaman Saat Musim Hujan, Tetap Senang dan Pantang Bete

4. Sesuaikan liburanmu dengan bujet yang dimiliki

5 Tips biar Liburanmu Berkualitas, Gak Cuma Dapat CapeknyaIlustrasi pria sedang piknik (unsplash.com/gabe_reuter)

Nah, ini penting banget! Jangan sampai pulang berlibur, kamu malah stres karena kehabisan uang. Bahkan saat masih di kota atau negara tempatmu berlibur, kamu sudah bingung mencari pinjaman atau harus menghemat pengeluaran sampai sedemikian rupa.

Ini sih, namanya bukan berlibur melainkan menyiksa diri. Bukannya bisa menyegarkan jiwa raga, malah jadi cemas memikirkan keselamatan kantong. Oleh karena itu, pastikan gaya berliburmu sesuai dengan kemampuan dompetmu, ya!

Gak usah mengejar gengsi. Apalagi cuma demi eksis di medsos dengan foto-foto liburan yang spektakuler. Berlibur ke tempat-tempat wisata terdekat juga gak masalah kok. Yang penting kamu benar-benar bisa menikmatinya.

5. Ada baiknya gak mengajak terlalu banyak orang

5 Tips biar Liburanmu Berkualitas, Gak Cuma Dapat CapeknyaIlustrasi liburan bersama keluarga (unsplash.com/marcc)

Kalau berliburnya sendiri saja, rasanya memang sepi banget, ya? Kecuali kamu benar-benar lagi ingin menyendiri. Namun berlibur bersama terlalu banyak orang juga malah bisa membuat liburanmu kacau balau, lho!

Bukannya menikmati momen liburan, kamu malah ikut sibuk mengurus keperluan mereka. Misalnya, kamu mengajak keluarga besar. Sebagian sudah lanjut usia atau masih terlalu kecil. Kebayang gak tuh, ribetnya kayak apa?

Yang terpenting dari berlibur memang kualitasnya. Bukan soal seberapa besar rombonganmu, seberapa jauh tujuan wisatanya, atau seberapa banyak uang uang dikeluarkan. Terapkan lima tips di atas supaya liburanmu asli menyenangkan, ya!

Baca Juga: 5 Tips Bawa Makeup dan Skincare Saat Liburan, Biar Tetep Glowing

Marliana Kuswanti Photo Verified Writer Marliana Kuswanti

Esais, cerpenis, novelis. Senang membaca dan menulis karena membaca adalah cara lain bermeditasi sedangkan menulis adalah cara lain berbicara.

IDN Times Community adalah media yang menyediakan platform untuk menulis. Semua karya tulis yang dibuat adalah sepenuhnya tanggung jawab dari penulis.

Topik:

Berita Terkini Lainnya