7 Tips Solo Traveling buat Introvert, Tetap Seru Walau Sendirian!

Traveling sendirian gak sengeri yang dibayangkan, kok!

Berwisata memang seru, apalagi jika berangkat bareng keluarga atau sahabat. Tapi, solo traveling ternyata juga gak kalah serunya.

Meski bepergian seorang diri, banyak pengalaman baru dan sensasi menyenangkan yang bakal kamu dapatkan. Lumayan juga buat re-charge energi sekaligus sebagai ajang untuk menyegarkan pikiran. 

Bagi kamu yang introvert, gak usah merasa malu atau khawatir bakal awkward selama bepergian sendiri. Kamu juga bisa menikmati keseruan demi keseruan ketika melakukan solo traveling.

Ikuti yuk, 7 tips solo traveling buat introvert berikut ini!

1. Belajar cara membuka obrolan santai

7 Tips Solo Traveling buat Introvert, Tetap Seru Walau Sendirian!integrativenutrition.com

Meski bukan tipe orang yang terbiasa basa-basi, tetap saja belajar membuka obrolan itu hal penting. Bukalah suatu percakapan dengan santai supaya momen solo traveling gak membosankan. Lagi pula, esensi traveling sendiri adalah kemungkinan untuk bertemu orang-orang baru.

Jadi, gak ada salahnya kan membuat suatu percakapan singkat? Baik untuk bertanya rute yang belum kamu pahami, sekadar berbincang santai, atau untuk keperluan lainnya yang mungkin gak kamu duga sebelumnya. 

2. Bawa jurnal atau buku bacaan untuk temani perjalanan

7 Tips Solo Traveling buat Introvert, Tetap Seru Walau Sendirian!Pexels.com/Negative Space

Kala bosan, isi waktu solo travelingmu dengan menulis jurnal atau membaca buku-buku seru. Disamping mengusir rasa bosan, kamu yang introvert dapat lebih menikmati atmosfer di sekitarmu lewat kegiatan sederhana tersebut.

Oleh karena itu, kalau kamu punya rencana traveling seorang diri, jangan lupa masukkan jurnal atau buku inspiratif favoritmu ke dalam list barang bawaan.

3. Dengar lagu dengan earphone saat mulai terganggu dengan keramaian

7 Tips Solo Traveling buat Introvert, Tetap Seru Walau Sendirian!Unsplash.com/Alex Blăjan

Ada kalanya si introvert mulai merasa terganggu jika terlalu lama berada di tengah keramaian. Baik ramainya orang sekitar atau ramai karena bisingnya kendaraan, kamu mesti secepatnya mengatasi itu biar gak mengganggu asyiknya solo traveling.

Salah satu cara efektif meredam perasaan terganggu saat berada di tengah keramaian adalah dengan mendengar lagu kesukaanmu lewat earphone. Simpel, kan? 

Baca Juga: 5 Tips Memilih Destinasi Liburan Supaya Solo Travelingmu Tetap Aman

4. Hindari area duduk di tengah ruangan ketika berada di resto atau kafe

7 Tips Solo Traveling buat Introvert, Tetap Seru Walau Sendirian!Unsplash.com/Wade Austin Ellis

Berada di tengah-tengah orang saat makan kerap membuat individu berkepribadian introvert merasa canggung. Apalagi kalau makannya sendirian. Padahal yang kamu butuhkan gak lain dan gak bukan adalah perasaan nyaman ketika sedang menikmati makanan.

Sekadar tips buat kamu yang introvert, coba hindari memilih area duduk di tengah ruangan. Sebaliknya, tempati area pinggir di mana kamu gak akan merasa jengah dibuatnya. 

5. Daftarkan diri ke kelas-kelas seru selama berwisata

7 Tips Solo Traveling buat Introvert, Tetap Seru Walau Sendirian!groupon.com

Ada baiknya kamu aktif mencari informasi tentang kegiatan seru di destinasi solo travelingmu. Di beberapa kota tujuan wisata, ada yang membuka kelas seperti contohnya: memasak, beryoga, serta lainnya yang gak kalah mengasyikkan.

Selain bisa bertemu orang-orang baru, mengisi waktu dengan kegiatan juga lebih baik daripada bingung mau ngapain dan cuma berdiam diri di penginapan.

6. Gak ingin situasi terlalu ramai? Pilih momen solo traveling di waktu weekday

7 Tips Solo Traveling buat Introvert, Tetap Seru Walau Sendirian!volunteerforever.com

Ingin bepergian ke tempat-tempat hits tapi malas kalau harus terjebak di antara terlalu padatnya pengunjung? Untuk menghindari masalah tersebut, kamu dapat melakukan kegiatan solo traveling di waktu weekday.

Setidaknya jika kamu pilih menyambangi suatu tempat ketika weekday, tentu keadaannya gak seramai ketika momen akhir pekan sudah tiba. 

7. Jangan sungkan minta bantuan orang lain mengambil fotomu

7 Tips Solo Traveling buat Introvert, Tetap Seru Walau Sendirian!travelandleisure,com

Kamu memang bisa membidik foto sendiri. Namun bila sudah jenuh berselfie ria, mintalah bantuan pada orang sekitar untuk mengambil foto dirimu. Biar gak terlalu canggung, kamu bisa mulai berinisiatif. Contohnya saat melihat sebuah keluarga yang sedang berfoto, tawarkanlah bantuan. Dari sana, kamu bisa balik meminta tolong. Jangan pernah sungkan karena sebenarnya ini gak se-awkward yang kamu bayangkan. 

Buat para introvert, ini waktunya kamu memulai pengalaman solo traveling yang berkesan seperti orang-orang. Ikuti juga tips-tips yang bisa kamu lakukan. Dijamin perjalanan tetap seru walau kamu pergi seorang diri!

Baca Juga: Ingin Traveling dengan Low Budget? Terapkan 6 Tips Ini!

Nurfi Islami Photo Verified Writer Nurfi Islami

Member IDN Times Community ini masih malu-malu menulis tentang dirinya

IDN Times Community adalah media yang menyediakan platform untuk menulis. Semua karya tulis yang dibuat adalah sepenuhnya tanggung jawab dari penulis.

Topik:

  • Febrianti Diah Kusumaningrum

Berita Terkini Lainnya