5 Rekomendasi Aktivitas untuk Short Getaway, Patut Dicoba!

Liburan singkat untuk recharge energi yang terkuras

Sibuk bekerja, mengurus rumah tangga, atau menuntut ilmu seringkali menjadikan seseorang tidak memiliki waktu luang untuk diri sendiri. Akibatnya, rasa lelah datang mendera hingga pada suatu titik bisa menjadi burnout.

Nah, supaya tidak terjadi stres berkepanjangan, luangkan waktu untuk menghibur diri dengan cara melakukan short getaway alias liburan singkat. Kegiatan ini tidak membutuhkan waktu dan perencanaan yang rumit, sehingga cocok buat kamu yang super sibuk.

Biar tidak bingung, berikut rekomendasi aktivitas yang bisa dilakukan untuk mengisi short getaway. Check this out!

1. Kulineran

5 Rekomendasi Aktivitas untuk Short Getaway, Patut Dicoba!ilustrasi pasangan (pexels.com/RODNAE Productions)

Kulineran menjadi opsi menyenangkan untuk melepas penat setelah sepanjang minggu sibuk bergumul dengan pekerjaan. Stres yang menyebabkan suasana hati naik turun harus segera dirilis.

Kamu bisa pergi ke tempat makan favorit untuk menyantap hidangan kesukaan. Kalau ingin suasana baru, cobalah untuk mencicipi kuliner yang belum pernah kamu cicipi. Excitement karena petualangan berburu makanan akan menjadikan liburan singkatmu istimewa!

2. Berkunjung ke rumah teman lama

5 Rekomendasi Aktivitas untuk Short Getaway, Patut Dicoba!ilustrasi memasak bersama keluarga (pexels.com/August de Richelieu)

Terkadang kita stres dengan hal-hal terkait rutinitas, baik pekerjaan atau pun orang-orang yang ditemui dalam keseharian. Berinteraksi dengan orang yang sama setiap hari bisa membuat jenuh, apalagi jika obrolan yang dibangun hanya seputar pekerjaan.

Luangkan waktu di akhir pekan untuk mengunjungi teman lama. Mendatangi rumah mereka bisa menciptakan suasana nostalgia yang masa lalu yang menyenangkan. Short getaway jadi bermakna karena sekalian berfungsi untuk menyambung silaturahmi.

3. Pergi ke pantai

5 Rekomendasi Aktivitas untuk Short Getaway, Patut Dicoba!ilustrasi pasangan kekasih (pexels.com/Asad Photo Maldives)

Buat kamu yang bekerja kantoran, seringkali jenuh dengan kondisi di dalam ruangan. Sekat di mana-mana ditambah beban pekerjaan yang minta diselesaikan membuat pikiran dan tubuh menjadi lelah.

Supaya tidak berlarut-larut, cobalah pergi liburan sejenak ke tempat yang bisa membebaskan imajinasimu, seperti pantai. Menghabiskan waktu di pantai sambil bermain pasir dan mendengar deburan ombak akan memberikan sensasi menenangkan. Energi kembali terisi dan siap kembali ke rutinitas.

Baca Juga: Usir Stres dengan Staycation di 5 Penginapan Jogja Bernuansa Etnik Ini

4. Nonton film di bioskop

5 Rekomendasi Aktivitas untuk Short Getaway, Patut Dicoba!ilustrasi menonton film di bioskop (pexels.com/cottonbro)

Kesibukan sehari-hari seringkali membuat tidak sempat untuk sekedar memanjakan diri sejenak. Bila weekend tiba, jangan sia-siakan kesempatan ini untuk mengambil short getaway!

Tidak perlu perencanaan yang rumit, pergi nonton film di bioskop bisa jadi pilihan liburan singkat yang super asyik. Duduk manis sambil menyaksikan suguhan film favorit tanpa ada beban pekerjaan atau masalah lain akan menjadi pengalaman menarik untuk mengembalikan energi yang terkuras.

5. Piknik

5 Rekomendasi Aktivitas untuk Short Getaway, Patut Dicoba!ilustrasi piknik yang menyenangkan (pexels.com/Elina Fairytale)

Buat kamu yang suka bersantai di luar ruangan, tidak ada salahnya mencoba aktivitas piknik. Kegiatan ini bisa kamu lakukan di taman, pantai, atau tempat lainnya.

Ajaklah keluarga atau sahabat untuk piknik bersama. Menghabiskan waktu bercengkerama dengan orang tersayang sambil menikmati bekal dan pemandangan sekitar akan menjadikan liburan singkatmu lebih bermakna.

Menjalani pekerjaan dan kehidupan sehari-hari yang penuh tantangan akan membuat badan dan pikiran menjadi lelah. Jangan biarkan berlarut-larut karena akan berdampak buruk untuk kesehatan fisik dan mental. Beri jeda sejenak untuk sekedar mengambil short getaway bisa memulihkan lelah dan siap memulai hari yang baru.

Baca Juga: 5 Rekomendasi Glamping di Bandung yang Seru untuk Staycation

Ratna Kurnia Ramadhani Photo Verified Writer Ratna Kurnia Ramadhani

Manusya mriga satwa sewaka.

IDN Times Community adalah media yang menyediakan platform untuk menulis. Semua karya tulis yang dibuat adalah sepenuhnya tanggung jawab dari penulis.

Topik:

  • Debby Utomo

Berita Terkini Lainnya