8 Alasan Kenapa Kamu Harus Traveling Sendirian Ketika Usiamu Menginjak 20-an

"Perjalanan seribu mil dimulai dengan satu langkah." – Lao Tzu

Kamu pasti pernah merasa jenuh dengan aktivitas kamu yang itu-itu aja. Atau kamu merasa stres dengan hiruk-pikuk dunia perkuliahan dan karir. Atau mungkin kamu juga lelah ditanya "Udah makan belum?" sama pacar kamu setiap hari. Ketika semuanya serasa mau meledak, hal terbaik yang bisa kamu lakukan adalah pergi traveling.

Tinggalkan semuanya untuk sementara (tapi tanggung jawab gak boleh ditinggalin loh ya), cari waktu luang, dan puuff, segera pergi traveling ke luar kota atau bahkan ke luar negeri. Cobalah untuk pergi sendirian dan bawa barang bawaan seminim mungkin (backpack). Jangan takut, jangan ragu, ingat kata Lao Tzu, "Perjalanan seribu mil dimulai dengan satu langkah." Berikut ini adalah beberapa alasan kenapa kamu harus traveling sendirian di usia 20an.

Karena Kamu Mampu.

8 Alasan Kenapa Kamu Harus Traveling Sendirian Ketika Usiamu Menginjak 20-ana2ua.com

Usia 20an adalah usia yang paling ideal untuk pergi traveling sendirian. Kamu masih punya energi untuk jalan 30 km sehari mengelilingi kota Budapest, atau bahkan naik ke puncak gunung Bromo sambil menggendong ransel hanya untuk melihat pemandangan indah dari atas sana. Kamu juga gak perlu kepikiran tentang keluarga, karena kemungkinan besar di usia 20-an kamu belum berkeluarga. Kamu masih punya banyak waktu.

Gak Semahal yang Kamu Pikir.

8 Alasan Kenapa Kamu Harus Traveling Sendirian Ketika Usiamu Menginjak 20-anthenomadgrad.com

Pergi traveling sendirian bisa menghemat banyak biaya. Mulai dari naik penerbangan murah, tidur di hostel sekamar berdelapan orang, beli makan di kaki lima sepanjang jalan, sampai naik bus malam untuk ngirit biaya penginapan, semuanya bisa dengan mudah kamu lakukan kalau kamu traveling sendirian karena kamu gak perlu memikirkan apakah orang lain merasa nyaman atau nggak. Semuanya tentang kamu dan diri kamu sendiri.

Lebih Fleksibel

8 Alasan Kenapa Kamu Harus Traveling Sendirian Ketika Usiamu Menginjak 20-anOwners Direct.

Traveling sendirian membuat kamu lebih fleksibel. Kamu bebas pergi kapan aja dan ke mana aja tanpa harus menyesuaikan dengan jadwal orang lain. Kamu juga bebas mengubah rencana perjalan kamu sesuai keinginan kamu. Casablanca gak semenarik yang kamu bayangkan? Kamu bisa segera mengubah perjalanan kamu ke tempat lainnya, Marakesh misalnya. Kamu ingin mengeksplor lebih banyak tentang Split di Kroasia? Kamu bisa tinggal di sana lebih lama sesuai keinginan kamu. Kamu juga bebas untuk keluar jam 6 pagi buat hunting foto sebelum ramai sama turis lainnya, atau keluar jam 10 pagi karena kamu masih mau leyeh-layeh di kasur setelah semalam begadang ikut night walking tour.

Belajar Mandiri

8 Alasan Kenapa Kamu Harus Traveling Sendirian Ketika Usiamu Menginjak 20-anTravel Guide

Traveling sendirian bakal bikin kamu jadi lebih mandiri. Membuat rencana perjalanan, mengatur anggaran perjalanan, mencari alternatif transportasi dan akomodasi, semua kamu lakukan sendiri. Di tempat tujuan pun kamu harus mencari tau sendiri ke mana kamu harus pergi, jalan mana yang harus kamu ambil, sampai hal apa yang sebaiknya kamu lakukan dan tidak kamu lakukan, dan terkadang kamu cukup kesulitan karena perbedaan bahasa. Tapi semua itu akan membuat kamu jadi lebih mandiri dan dewasa.

Belajar Banyak Hal.

8 Alasan Kenapa Kamu Harus Traveling Sendirian Ketika Usiamu Menginjak 20-anLifehack

Kamu akan pergi ke tempat yang baru dan asing. Ketemu orang yang beda, budaya yang beda, politik yang beda, bahasa yang beda, kehidupan yang beda. Banyak cerita dan pelajaran yang akan kamu dapatkan dengan traveling sendirian. Kamu akan belajar melihat sesuatu dari sudut pandang baru dan belajar tentang banyak perspektif. Kamu juga akan belajar untuk lebih memahami dunia. Dan traveling sendirian membuat kamu lebih peka ketimbang jika kamu traveling dengan orang lain.

Memahami Diri Sendiri.

8 Alasan Kenapa Kamu Harus Traveling Sendirian Ketika Usiamu Menginjak 20-anTravel Leisure

Berada di tempat asing akan menghadapkan kamu ke dalam situasi-situasi yang tak terduga sebelumnya. Di sini kamu akan lebih memahami tentang diri kamu, reaksi apa yang akan kamu ambil, tipe orang seperti apakah kamu sebenarnya, hal apa yang sebenarnya kamu suka dan tidak suka. Perjalanan sendirian juga akan memberi kamu banyak waktu sendiri untuk merefleksikan diri kamu. Barangkali hanya dengan menatap keluar jendela dari dalam kereta bisa membuat kamu menemukan jawaban tentang hal-hal yang selama ini masih mengganjal perasaan kamu, atau tentang apa yang sebenarnya kamu inginkan dalam hidup kamu.

Pengalaman Tak Terlupakan

8 Alasan Kenapa Kamu Harus Traveling Sendirian Ketika Usiamu Menginjak 20-anTrue Greece

Kayaking di atas Laut Adriatik, berkemah di tengah gurun Zagora, menatap matahari terbenam di Santorini, atau cuma sekedar duduk di tengah kota tua di Praha sambil menyaksikan musisi jalanan. Pengalaman tak terlupakan yang bisa bikin kamu 20 tahun lagi senyum-senyum sendiri waktu mengingat-ingat tentang perjalanan kamu di usia 20an.

Hal-hal yang Tak Terduga.

8 Alasan Kenapa Kamu Harus Traveling Sendirian Ketika Usiamu Menginjak 20-an12hrs in Paris

Kamu akan terkejut tentang apa yang bakal kamu dapatkan ketika traveling sendirian. Mungkin kamu akan berbagi cerita hidup dengan seorang bapak tua ketika sedang menunggu bus di Ljubljana. Mungkin kamu bisa dapat koneksi baru dalam karir kamu ketika kamu sedang minum kopi di cafe di tengah kota Paris. Atau bahkan kamu bisa ketemu jodoh kamu yang ternyata duduk di sebelah kamu di kereta menuju Madrid.

Mau karya tulismu diterbitkan oleh IDNtimes.com?

8 Alasan Kenapa Kamu Harus Traveling Sendirian Ketika Usiamu Menginjak 20-ancommunity.idntimes.com

Yuk, tulis karya tulismu melalui IDNtimes Community! Cari tahu gimana cara submit artikelmu di sini.

Windasari Gayuh Mardatilah Photo Writer Windasari Gayuh Mardatilah

Public Relations Student of President University (2013)

IDN Times Community adalah media yang menyediakan platform untuk menulis. Semua karya tulis yang dibuat adalah sepenuhnya tanggung jawab dari penulis.

Topik:

  • Ernia Karina

Berita Terkini Lainnya