KIA Sonet/autocarindia.com
Kia Sonet 7 Seater bisa jadi pilihan menarik buat kamu yang lagi mencari mobil compact SUV. Sebab desain dan fitur mobil satu ini juara banget. Tipe tertinggi KIA Sonet misalnya telah dilengkapi fitur-fitur kekinian, seperti Head Unit layar sentuh LCD 10,25 inci, Brake Assist, Electronic Stability Control (ESC), Hill Assist Control dan Emergency Stop Signal. Selain itu, masih ada rear camera dengan dynamic parking guide, Remote Engine Start, Wireless Smartphone Charger, dan Tire Pressure Monitor System.
KIA Sonet ini dibekali mesin 1.5L Gamma II Smartstream Engine. Mesin 4-silinder 1493cc ini menghasilkan tenaga puncak 115 PS dan torsi maksimal 144 Nm yang dipadukan dengan transmisi manual 6-speed atau transmisi iVT (Intelligent Variable Transmission) dengan 8-speed virtual gear.
Berikut daftar harga Kia Sonet 7 Seater:
- Kia Sonet Premiere 7 iVT Rp 296.000.000,-
- Kia Sonet Dynamic 7 iVT Rp 272.000.000,-
- Kia Sonet Smart 7 iVT Rp 258.500.000,-
- Kia Sonet Smart 7 MT Rp 245.500.000,-
- Kia Sonet Standard 7 MT Rp 199.500.000,-