Setelah puluhan tahun menerapkan kebijakan proteksionisme yang sangat ketat, India akhirnya bersiap membuka pintu bagi pabrikan otomotif asal Uni Eropa. Langkah besar ini ditandai dengan rencana pemangkasan tarif impor yang selama ini membuat harga kendaraan asing melonjak tidak masuk akal di pasar domestik India.
Berdasarkan laporan yang dilansir dari Carscoops, tarif impor untuk mobil bermesin pembakaran internal (ICE) buatan Eropa akan dipangkas drastis dari semula 110 persen menjadi hanya 40 persen. Perubahan regulasi ini diharapkan dapat mengubah peta persaingan di salah satu pasar otomotif terbesar dunia, yang selama ini didominasi oleh merek lokal dan pabrikan yang memproduksi unit secara domestik.
