Iklan - Scroll untuk Melanjutkan
Baca artikel IDN Times lainnya di IDN App
IMG_9342.jpeg
Kolaborasi Astra UD Trucks dengan Pertamina Patra Niaga (Istimewa)

Intinya sih...

  • Kolaborasi strategis antara Astra UD Trucks dan Pertamina Patra Niaga untuk menjaga keandalan distribusi energi nasional.

  • Standarisasi armada kendaraan niaga sebagai kunci efisiensi nasional dengan peran Pertamina Patra Niaga dalam menentukan kebijakan dan standar perawatan.

  • Dukungan purna jual dan data operasional dari Astra UD Trucks untuk memastikan armada selalu siap beroperasi dengan aman di berbagai wilayah strategis.

Disclaimer: This summary was created using Artificial Intelligence (AI)

Jakarta, IDN Times - Armada kendaraan niaga menjadi elemen krusial untuk memastikan BBM dan energi dapat tersalurkan dengan aman dan tepat waktu ke berbagai wilayah Indonesia. Komitmen tersebut kembali ditegaskan melalui kemitraan strategis antara Astra UD Trucks dan Pertamina Patra Niaga.

Kolaborasi ini diwujudkan lewat penandatanganan nota kesepahaman yang fokus pada penguatan operasional, keselamatan, serta standarisasi pengelolaan armada logistik energi nasional.

1. Kolaborasi strategis untuk menjaga keandalan distribusi

Jajaran BOD Astra UD Trucks dan Pertamina Patra Niaga (Istimewa)

Penandatanganan MoU antara Astra UD Trucks dan Pertamina Patra Niaga menjadi langkah konkret dalam memperkuat keandalan armada kendaraan niaga yang menopang distribusi energi nasional.

Kemitraan ini menegaskan keseriusan kedua pihak dalam menghadirkan sistem transportasi yang efisien, andal, serta memenuhi standar operasional tertinggi.

"Kemitraan ini mencerminkan komitmen jangka panjang Astra UD Trucks dalam menghadirkan solusi transportasi niaga yang andal bagi sektor strategis nasional," ujar Chief Executive Astra UD Trucks, Bambang Widjanarko, Senin (27/1/2026).

2. Standarisasi armada sebagai kunci efisiensi nasional

Penandatanganan MoU Astra UD Trucks dan Pertamina Patra Niaga (Istimewa)

Salah satu keunikan kemitraan ini terletak pada peran Pertamina Patra Niaga yang tidak hanya sebagai pengguna armada, tetapi juga sebagai penentu kebijakan dan standar perawatan kendaraan niaga. Standarisasi ini diterapkan secara terintegrasi di seluruh afiliasi, konsorsium, dan anak perusahaan di bawah naungannya.

Pendekatan tersebut bertujuan memastikan kualitas perawatan armada tetap konsisten di berbagai wilayah operasi. Dengan standar yang seragam, performa kendaraan dapat dijaga optimal sekaligus meminimalkan risiko gangguan distribusi energi di lapangan.

3. Dukungan purna jual dan data operasional jadi fondasi

Ilustrasi: UD Trucks yang saat GIIAS 2023. (Dok. UD Trucks)

Astra UD Trucks menegaskan komitmennya melalui penyediaan layanan purna jual terintegrasi, teknisi tersertifikasi, serta pemanfaatan data operasional untuk mendukung kesiapan armada. Dukungan ini dirancang agar kendaraan selalu berada dalam kondisi prima dan siap beroperasi dengan aman.

Saat ini, armada pendukung logistik Pertamina Patra Niaga telah beroperasi di berbagai wilayah strategis seperti Jawa, Sumatera, hingga Kawasan Indonesia Timur. Ke depan, kemitraan ini diharapkan berkembang menjadi kolaborasi jangka panjang yang berkontribusi nyata dalam menjaga ketahanan energi nasional.

Editorial Team