Jakarta, IDN Times - Tak hanya mendapat respons positif dari konsumen, Mitsubishi All-New Destinator telah mendapatkan berbagai penghargaan dari institusi dan media nasional maupun internasional, menegaskan posisinya sebagai salah satu pendatang baru yang patut diperhitungkan.
Daya tarik Destinator bukan hanya desain SUV yang elegan dan kabin tujuh penumpang yang lapang.
Di balik tampilannya, Mitsubishi menyematkan mesin turbo modern yang dirancang untuk menghadirkan keseimbangan antara performa, efisiensi, dan keandalan, sebuah karakter yang semakin relevan dengan kebutuhan mobilitas harian di Indonesia.
