Iklan - Scroll untuk Melanjutkan
Baca artikel IDN Times lainnya di IDN App
Kenapa Ban Mobil Berdecit Saat Belok
ilustrasi ban mobil (unsplash.com/Mason Jones)

Intinya sih...

  • Ban mobil berdecit saat belok disebabkan oleh kerusakan CVT joint, bearing road aus, suspensi rusak, kurang pelumasan, roda tidak sejajar, dan kebiasaan mengemudi.

  • Cara mengatasi ban mobil berdecit antara lain dengan menyiram belt mobil, pelumuran grease pada belt atau pulley, hingga pembersihan kampas rem secara berkala.

  • Untuk mencegah ban mobil berdecit, lakukan ganti oli secara rutin, perawatan bagian steering, serta ubah kebiasaan menyetir dengan pengereman yang halus.

Disclaimer: This summary was created using Artificial Intelligence (AI)

Sebagai kendaraan sehari-hari, mobil akan melewati banyak tipe jalan. Entah itu jalan lurus, tanjakan, bergelombang, hingga kelokan tajam. Saat mobil belok di kelokan, terkadang ban mengalami masalah dan mengeluarkan suara berdecit.

Lantas, kenapa ban mobil berdecit saat belok? Penyebabnya bisa saja karena ada kerusakan pada CVT joint atau bearing road aus. Selain itu, kerusakan suspensi dan kurangnya pelumasan juga bisa melatarbelakanginya. Mari simak pembahasan lengkapnya di bawah ini!

1. Kenapa ban mobil berdecit saat belok?

Bunyi berdecit saat belok merupakan masalah yang sering terjadi, khususnya pada ban depan. Tentunya, bunyi berdecit tak tiba-tiba muncul. Sebaliknya ada beberapa faktor yang melatarbelakanginya. Di bawah ini beberapa penyebab ban mobil berdecit saat belok:

  • Kerusakan CVT

Fungsi CVT adalah menyalurkan tenaga dari mesin ke roda dengan fleksibilitas yang tinggi. Jika rusak akan terjadi kebocoran grease dan gesekan berlebih akan muncul bunyi “klik-klik” di roda depan, terutama saat belok.

  • Bearing roda aus

Jika aus atau rusak, tekanan pada bearing road akan semakin berat. Akhirnya, ban akan berdecit ketika mobil berbelok. Biasanya suaranya sangat keras di ban depan.

  • Masalah di ball joint dan tie road

Ball joint dan tie road punya fungsi penting bagi ban depan dan kemudi. Maka dari itu, saat terjadi masalah kemudi akan sulit dikendalikan dan ban jadi berdecit. Jika dibiarkan kamu akan kesulitan mengendalikan mobil.

  • Suspensi rusak

Kerusakan suspensi mencakup banyak aspek, seperti shockbecker lemah hingga bushing retak. Tak hanya membuat ban berdecit, kerusakan suspensi akan membuat mobil kurang nyaman.

  • Kurang pelumasan

Pelumasan sangat penting karena menghindari gesekan berlebih dan mampu merawat mesin. Jika kurang pelumasan, tekanan mesin akan bertambah, suara berdecit muncul, dan mobil kurang prima. Jadi, lakukan pelumasan secara rutin, ya.

  • Roda tidak sejajar

Ketidaksejajaran roda membuat salah satu ban tidak menyentuh jalan dengan sempurna. Alhasil, decitan akan muncul saat berbelok. Hal tersebut tak hanya mengganggu, tapi juga berbahaya pagi penumpang dan pengemudi.

  • Kebiasaan mengemudi

Saat mengemudi, hindari mengerem mendadak dan memacu kendaraan terlalu cepat di tikungan. Selain menimbulkan decitan, kebiasaan tersebut akan merusak mobil. Jika apes, kamu jika bisa mengalami kecelakaan.

2. Cara mengatasi ban mobil berdecit

ilustrasi ban mobil (unsplash.com/ERIK SETH)

Tak perlu khawatir kalau ban mobil berdecit karena hal itu diatasi dengan beberapa cara sederhana. Kamu bisa mengcek CVT, menyiram belt mobil dengan air sabun agar decitan berhenti sementara. Pelumuran grease pada belt atau pulley juga bisa dilakukan agar kinerjanya makin optimal. Jika keduanya tidak berhasil, barulah bersihkan belt dengan cairan pembersih khusus.

Di luar itu, pembersihan kampas rem secara berkala juga wajib dilakukan. Pasalnya, kampas yang aus atau hadirnya kotoran jadi salah satu penyebab bunyi berdecit. Agar roda sejajar dan seimbang, jangan lupa diperiksa atau servis secara rutin. Tak cuma itu, tekanan ban juga perlu diperhatikan. Nah, kisaran ideal, sekitar 29—36 PSI.

3. Tips pencegahan ban mobil berdecit

Untungnya, kamu bisa mencengah ban berdecit dengan beberapa metode. Sebut saja melakukan perawatan steering hingga ganti oli rutin sesuai rekomendasi. Tak lupa, periksalah penggerak roda dan boot dengan rutin serta ubah kebiasaan menyetirmu dengan tidak sering mengerem mendadak. Sebaliknya, lakukan pengereman dengan halus, perlahan, dan berkala agar ban tidak mudah aus.

Ada banyak alasan kenapa ban mobil berdecit saat belok. Namun, kamu juga bisa mencegahnya dengan melakukan beberapa tips di atas. Semoga uraian ini membantu!

FAQ seputar kenapa ban mobil berdecit saat belok

Kenapa ban mobil berdecit saat belok?

Ban mobil bisa berdecit saat belok karena kerusakan CVT joint, bearing road aus, suspensi rusak, hingga kebiasaan mengemudi yang buruk.

Apakah mobil harus dibawa ke bengkel saat ban mulai berdecit?

Tidak, kamu bisa mencegah dan mengatasinya secara mandiri di rumah. Jika kerusakan sudah parah baru bawa mobil ke bengkel untuk diservis.

Bagaimana pengaruh ban berdecit ke mobil dan penumpang?

Ban mobil berdecit bisa membuat perjalanan kurang nyaman hingga menimbulkan kecelakaan jika kerusakaannya terlalu parah.

Editorial Team