Jakarta, IDN Times - Musim hujan membawa tantangan tersendiri bagi pengendara mobil. Kondisi jalan yang basah, licin, dan kerap tergenang membuat peran ban menjadi semakin krusial dalam menjaga keselamatan berkendara.
Ban bukan hanya penopang bobot kendaraan, tetapi juga satu-satunya komponen yang langsung bersentuhan dengan permukaan jalan. Sayangnya, banyak pengemudi masih menganggap kondisi ban sebagai hal sekunder, selama mobil masih bisa melaju.
Padahal, performa ban yang menurun saat musim hujan dapat meningkatkan risiko tergelincir hingga aquaplaning. Karena itu, menjaga kondisi ban tetap optimal menjadi langkah penting agar mobil tetap stabil dan aman saat melintasi jalan basah.
