Iklan - Scroll untuk Melanjutkan
Baca artikel IDN Times lainnya di IDN App
Ilustrasi Mini Cooper listrik terbaru (Carnewschina)

Jakarta, IDN Times - Mini Cooper listrik bikinan Spotlight Automotive yang merupakan kerja sama antara BMW dengan Great Wall Motor (GWM) resmi dijual di China mulai 6 Juli 2024. Dikutip dari Carnewschina, mobil ini ditawarkan dalam lima trim, yaitu Cooper E Big Player/Classic, Cooper SE Artist/Racer, dan Cooper SE 1/65 Limited Edition.

Kemudian, mobil ini juga punya enam pilihan warna body yang bernama Storm Gray, Polar Bear White, British Green, Benedict Yellow, Magic Blue, serta Chili Red. Semuanya menggunakan kombinasi warna dual-tone, dengan pilar, spion, dan atap yang berwarna hitam.

1. Bergaya klasik

Desainnya masih klasik (Carnewschina)

Sebagai generasi kelima dari Mini Cooper tiga pintu, versi listrik ini masih mempertahankan banyak elemen klasik dari Mini seperti dimensi yang kompak, tiga pintu, dan juga layout jok empat penumpang.

Secara dimensi mobil ini punya panjang 3.858 mm, lebar 1.756 mm, tinggi 1.458 mm, dan juga jarak sumbu roda 2.526 mm. Artinya Mini Cooper listrik terbaru 31 mm lebih panjang dari generasi sebelumnya.

Pada bagian interiornya, memadukan gaya klasik dan modern, terdapat layar head unit bulat berukuran 240 mm dengan fitur-fitur seperti ambient lights, AC dual-zone, wireless charger, steering wheel heating, parking assitance, dan cruise control.

Sedangkan untuk versi Artist Edition mendapatkan tambahan fitur seperti electric adjustments seats, LED interactive headlights, in-car camera, heated front seats, electric folding and heated exterior mirrors, dan keyless entry.

2. Spesifikasi

Interior Mini Cooper listrik terbaru (Carnewschina)

Lanjut ke spesifikasinya, Mini Cooper listrik varian terendah (E) dibekali motor listrik bertenaga 135 kW atau 181 dk dengan torsi puncak mencapai 290 Nm. Motor listriknya akan ditenagai baterai lithium berkapasitas 40,7 kWh yang mampu mendorong mobil sejauh 456 kilometer dalam sekali pengecasan.

Sementara varian tertingginya (SE) dibekali motor listrik bertenaga maksimum 160 kW atau 215 dk dengan torsi 330 Nm serta baterai 54,2 kWh yang dapat menempuh jarak 452 kilometer.

3. Harga

Enam pilihan warna (Carnewschina)

Untuk pengecasan, Mini Cooper listrik terbaru dapat dicas dengan daya arus cepat atau DC (Direct Current) yang hanya membutuhkan waktu setengah jam untuk mengisi dari 10 persen sampai 80 persen.

Mini Cooper listrik ini ditawarkan dengan banderol mulai 189.800 yuan sampai 266.800 yuan, atau sekitar Rp425 jutaan hingga Rp597 jutaan.

Editorial Team