Jakarta, IDN Times - PT ExxonMobil Lubricants Indonesia (EMLI) memperkenalkan produk pelumas mesin mobil terbarunya, yaitu oli Mobil1 dengan Triple Action Power+ pada hari ini (28/6/2023).
Acara peluncuran yang digelar di sebuah pusat perbelanjaan di kawasan Jakarta Selatan ini, dihadiri oleh perwakilan dari PT EMLI dan dihadiri para media, serta stakeholders dari PT EMLI yaitu distributor, bengkel, dan juga konsumen.
