Jakarta, IDN Times - PT Pertamina Lubricants resmi meluncurkan Enduro Service, layanan bengkel modern yang berlokasi langsung di SPBU Pertamina. Peluncuran perdana dilakukan di SPBU Pertamina COCO 31.114.03 Daan Mogot, Jakarta Barat, yang dipilih karena menjadi salah satu titik dengan tingkat mobilitas kendaraan yang tinggi.
Enduro Service dikembangkan sebagai bagian dari penguatan portofolio non-fuel retail (NFR) Pertamina Patra Niaga bersama Pertamina Retail. Melalui layanan ini, konsumen dapat mengakses pengisian bahan bakar, perawatan kendaraan, hingga kebutuhan ritel dalam satu kunjungan di area SPBU.
