Jakarta, IDN Times - Xiaomi mengumumkan perusahaan sudah mengirimkan sebanyak 130 ribu unit mobil listrik Xiaomi SU7 di China. Dikutip dari Carnewschina, pengiriman unit tersebut dicapai Xiaomi dalam waktu 9 bulan saja, dari yang ditargetkan 12 bulan.
Target awal Xiaomi sebenarnya 100 ribu mobil pada 2024. Penjualan kendaraan ini meningkat setelah produksinya meningkat jadi 20 ribu unit per bulan pada Juni 2024.