ilustrasi motor Honda CB125 (rideapart.com)
Honda CB125 merupakan penerus seri CB100 yang desainnya tidak kalah klasik dari 'adiknya'. Motor ini masih mengadopsi speedometer analog. Untuk jarak sumbu rodanya berukuran kurang lebih 1.280 mm dan mempunyai ketinggian jok kurang lebih 780 mm.
Bobot keseluruhannya sendiri kurang lebih 88 kg. Berat tersebut sudah termasuk dengan tangki bahan bakar yang kapasitasnya sekitar 4,5 liter, tangki oli mesin yang bisa menampung hingga 1 liter.
Ukuran ring velg ban depan dan belakang motor ini terbilang cukup besar yakni 17 inch. Dengan ukuran ban tersebut motor ini tetap nyaman digunakan untuk touring. Karena bisa menempuh perjalanan jauh namun tidak mengkonsumsi bensin terlalu banyak.
Sementara suspensi bagian belakangnya berasal dari swing arm dan suspensi depan dari telescopic. Keduanya mampu menciptakan kinerja yang lebih efektif dan nyaman. Sehingga tidak hanya pengendaranya saja yang nyaman, penumpang pun akan merasa nyaman dibonceng.