Jakarta, IDN Times – Sama seperti visor helm jenis lainnya, flat visor juga berfungsi melindungi mata pengendara dari debu, benda asing, atau terpaan angin saat berkendara. Istimewanya, flat visor dapat membuat pengendara motor melihat objek di depannya dengan lebih akurat dibanding visor jenis cembung.
Permukaannya yang datar juga membuat visor ini lebih banyak digunakan oleh pembalap sekelas MotoGp. Namun tampaknya, saat ini kita juga sering melihat pengendara menggunakan helm flat visor di jalan raya, karena memiliki beberapa keuntungan lainnya.
So, kalau kamu tertarik untuk memiliki, yuk kenali flat visor lebih jelas lagi seperti berikut ini!