Jakarta, IDN Times - PT Chery Sales Indonesia (CSI) menunjukkan kemampuan Tiggo 8 CSH (Chery Super Hybrid) dalam hal efisiensi dengan mengadakan perjalanan dari Jakarta ke Bandung, Jawa Barat.
Perjalanan yang dilakukan bersama awak media ini bertujuan untuk membuktikan kemampuan sistem CSH, khususnya dalam mengoptimalkan konsumsi bahan bakar dan energi listrik.