Jakarta, IDN Times - Direktur Utama PT Bank Rakyat Indonesia (Persero) Tbk (BBRI) atau BRI, Hery Gunardi, mengungkapkan Indonesia merupakan pasar emas yang kuat di Asia Tenggara. Hal itu diungkapkannya mengutip data World Gold Council yang menyebutkan, Asia Tenggara merupakan salah satu pasar emas paling kuat dan dominan, termasuk Indonesia.
"Indonesia, saat ini investasi emas itu mungkin sekarang sudah menguasai lebih dari 50 persen investasi masyarakat dan juga penduduk Indonesia," kata Hery saat memberikan sambutan dalam peluncuran aplikasi Tring! by Pegadaian, Rabu (8/10/2025).
Atas data tersebut, Hery menyebutnya sebagai berkah buat Pegadaian yang ada di bawah Holding BRI karena punya pasar tidak terbatas.