Jakarta, IDN Times - Master plan Kawasan Industri Terpadu (KIT) Batang ditargetkan selesai pada pekan Ini. Hal itu untuk menindaklanjuti arahan Presiden Joko 'Jokowi' Widodo agar pengembangan KIT Batang diselesaikan dalam waktu 6 bulan.
Sebelumnya, Kepala Badan Koordinasi Penanaman Modal (BKPM) Bahlil Lahadalia telah menemui Menteri Badan Usaha Milik Negara (BUMN) Erick Thohir di kantor Kementerian BUMN, untuk membahas rencana dan langkah konkret pengembangan KIT Batang.
“Kepala BKPM langsung berkoordinasi dengan Menteri BUMN, kementerian/lembaga serta BUMN terkait kemarin. Sudah ada langkah-langkah konkret yang ditetapkan. Minggu ini kami targetkan penyelesaian master plan KIT Batang,” ujar Deputi Bidang Promosi Penanaman Modal Ikmal Lukman dalam keterangan tertulis, Selasa 7 Juli 2020.
.jpg)