Jakarta, IDN Times - Presiden Prabowo Subianto memanggil sejumlah pejabat ke Istana Kepresidenan Jakarta. Mereka yang dipanggil antara lain Gubernur Bank Indonesia (BI), Perry Warjiyo hingga Kepala Badan Riset dan Inovasi (BRIN), Arif Satria.
"Ini kami bersama-sama Pak Wakil dipanggil Pak Presiden. Tentu kami berusaha untuk mendapatkan arahan dari beliau terkait dengan arah pengembangan BRIN ke depan," ujar Arif di Kompleks Istana Kepresidenan Jakarta, Senin (24/11/2025).
