Jakarta, IDN Times - Emas dinilai sebagai instrumen investasi yang berisiko rendah sehingga menjadi pilihan banyak investor. Salah satu emas yang diminati adalah produksi PT Aneka Tambang (Antam), disebut Emas Antam Logam Mulia (LM).
Salah satu kelebihan yang ditawarkan investasi Emas Antam LM adalah kamu bisa dengan mudah melakukan penjualan emas atau buyback untuk memenuhi kebutuhan darurat.
Ingin tahu bagaimana cara melakukan buyback Emas Antan LM? Yuk, simak cara jual Emas Antam LM berikut ini.
