Perjalanan Kereta Cepat Jakarta–Bandung Whoosh kini semakin diminati seiring tingginya mobilitas masyarakat antarkota. Kereta Cepat Whoosh menjadi salah satu moda transportasi yang kerap dipilih karena menawarkan waktu tempuh singkat dan kenyamanan perjalanan.
Untuk menjaga minat masyarakat sekaligus mendorong penggunaan transportasi publik, PT Kereta Cepat Indonesia China (KCIC) kembali menghadirkan program promo pada awal 2026 yang patut diperhatikan. Promo ini menyasar penumpang yang ingin bepergian pada akhir Januari dengan jadwal tertentu.
Selain mempermudah akses perjalanan, kebijakan ini juga diharapkan dapat menjadi solusi transportasi yang lebih efisien dibandingkan kendaraan pribadi. Lewat program Whoosh January Best Deal, masyarakat bisa menyimak detail diskon tiket Kereta Cepat Whoosh Rp225 ribu, mulai dari rute, jadwal, hingga cara pembeliannya dalam artikel berikut.
