Jakarta, IDN Times - PT Inalum (Persero), anggota Holding Badan Usaha Milik Negara (BUMN) Pertambangan, MIND ID menjalin kerja sama dengan Emirates Global Alumunium (EGA).
Keduanya menandatangani perjanjian studi kelayakan terkait pengembangan perluasan brownfield Inalum di Kuala Tanjung, Sumatra Utara. Sebagai informasi, EGA merupakan perusahaan industri terbesar di luar sektor migas dari Uni Emirat Arab (UEA).
"EGA adalah mitra pilihan Inalum untuk ekspansi brownfield Kuala Tanjung, berdasarkan efisiensi teknologi peleburan EGA dan pengalaman mentransfernya secara internasional, dan potensi kemitraan perusahaan sebagai investor dan/atau offtaker logam. Tahapan strategis berupa studi kelayakan bankable ini menjadi langkah berikutnya sebelum kita memulai konstruksi," tutur Direktur Utama Inalum, Hendi Prio Santoso dalam keterangan resmi yang diterima IDN Times, Minggu (20/11/2022).