Jakarta, IDN Times - Wanita asal Malang, Verra Febrina, adalah mantan seorang pegawai yang menjadi korban pemutusan hubungan kerja (PHK) akibat pandemik COVID-19. Setelah kena PHK, Verra banting setir berjualan sembako.
PHK yang menimpa Verra dialaminya pada tahun 2020, di mana pandemi baru mewabah di Indonesia. Verra pun harus kehilangan pekerjaannya. Enggan menyerah, dirinya yang juga merupakan seorang ibu rumah tangga membuka usaha demi menafkahi keluarganya.
Ketika mengetahui ada platform Mitra Tokopedia, Verra dengan mantap bergabung. Simak kisah sukses Verra berikut.