Jakarta, IDN Times - Kementerian Energi dan Sumber Daya Mineral (ESDM) meninjau langsung sejumlah titik Stasiun Pengisian Bahan Bakar Umum (SPBU), terminal BBM, pembangkit, dan transmisi ketenagalistrikan. Hal ini merupakan langkah pemerintah untuk memastikan dan menjamin ketersedian pasokan energi semasa libur Idul Fitri (Lebaran) 2024.
Hasil pemantauan tim Satuan Tugas Ramadan dan Idul Fitri (Satgas RAFI 2024), terjadi lonjakan konsumsi nasional pada produk gasoline dan gasoil hingga hari ini, Sabtu (6/4/2024). Hal ini seiring dengan pergerakan jumlah pemudik menyusul berakhirnya aktivitas perkantoran.
"Menghadapi lebaran kali ini, tingginya angka pemudik dibanding tahun 2023 lalu meski diantisipasi dengan mengamankan gasoline. Perlu diperhatikan juga kantong-kantong (lokasi BBM) yang relatif padat dilalui pemudik," kata Menteri ESDM Arifin Tasrif saat memberikan pengarahan kepada Satgas RAFI secara virtual di Jakarta, Sabtu (6/4/2024).
