instagram/kopikenangan.id
Sebagai informasi, pada akhir 2021 lalu Kopi Kenangan telah menyandang status unicorn setelah mendapatkan suntikan modal senilai US$96 juta atau sekitar Rp1,3 triliun melalui Pendanaan Seri C Tahap Pertama.
Suntikan modal tersebut menjadikan valuasi perusahaan tembus 1 miliar dolar AS atau sekitar Rp14,23 triliun (kurs Rp14.231). Dengan valuasi tersebut, Kopi Kenangan meraih status unicorn. Bahkan, Kopi Kenangan adalah perusahaan New Retail jaringan makanan dan minuman (F&B) pertama yang meraih status unicorn di Asia Tenggara.
Adapun Pendanaan Seri C tersebut dipimpin oleh Tybourne Capital Management, dan diikuti sejumlah investor dari seri sebelumnya, seperti Horizons Ventures, Kunlun dan B Capital, serta investor baru yaitu Falcon Edge Capital.
Tybourne Capital Management adalah investor global yang menyasar pertumbuhan bisnis di pasar publik dan permodalan tertutup (private equity). Tybourne berkantor pusat di Hong Kong dan memiliki kantor di San Francisco.