Di era bisnis yang semakin kompetitif, pelaku UMKM dituntut untuk bisa mengikuti perkembangan teknologi agar tidak tertinggal. Salah satu cara paling efektif adalah dengan memanfaatkan digital marketing sebagai sarana promosi dan pengembangan usaha. Strategi ini tidak hanya membantu memperluas jangkauan, tetapi juga membuat proses pemasaran jauh lebih efisien.
Kementerian Komunikasi dan Informatika Republik Indonesia (Kemenkominfo) juga memberikan dorongan bagi pelaku UMKM agar memanfaatkan digital marketing yang dapat menjangkau pelanggan lebih mudah. Mungkin beberapa orang masih kesulitan memahami apa saja manfaat dari digital marketing bagi para pelaku UMKM. Maka dari itu, kamu perlu simak ulasan ini agar mengetahui manfaatnya berikut ini.
