Jakarta, IDN Times - Kementerian Energi dan Sumber Daya Mineral (ESDM) melaporkan rencana besar Presiden Prabowo Subianto terkait program Pembangkit Listrik Tenaga Surya (PLTS) berkapasitas 1 Megawatt (MW) untuk setiap desa di Indonesia telah memasuki tahap akhir.
Menteri ESDM Bahlil Lahadalia menyatakan gagasan Presiden mengenai konsep satu desa satu megawatt itu sudah dibahas secara rinci dan kini progresnya hampir selesai.
"Kami membahas secara detail karena ini menjadi satu gagasan besar dari Bapak Presiden yang kami harus eksekusi, terkait dengan satu desa satu megawatt. Dan alhamdulillah tadi sudah hampir selesai," kata Bahlil di Kompleks Istana Kepresidenan, Jakarta, dikutip Kamis (27/11/2025).
