Iklan - Scroll untuk Melanjutkan
Baca artikel IDN Times lainnya di IDN App
Mantan Menteri BUMN, Dahlan Iskan dalam acara SAT 2026.
Mantan Menteri BUMN, Dahlan Iskan dalam acara SAT 2026. (IDN Times/Herka Yanis)

Intinya sih...

  • Dahlan Iskan menyarankan Danantara untuk tidak memiliki ekspektasi yang terlalu tinggi, karena hal tersebut bisa mengecewakan.

  • Dahlan juga menyarankan Danantara untuk mencari orang-orang kepercayaan yang akan ditempatkan sebagai pimpinan perusahaan-perusahan yang berada di bawah naungan Danantara.

Disclaimer: This summary was created using Artificial Intelligence (AI)

Jakarta, IDN Times - Menteri BUMN periode 2011-2014, Dahlan Iskan, menyampaikan pesannya kepada Danantara. Hal ini disampaikan Dahlan di hadapan Managing Director Business 3 Danantara Indonesia, Febriany Eddy saat mengisi salah satu sesi Semangat Awal Tahun (SAT) 2026 by IDN Times yang bertajuk “Danantara dan Transformasi BUMN Menuju Korporasi Kelas Dunia” pada Rabu (14/1/2026).

“Orang mau bahagia jangan punya ekspektasi yang terlalu tinggi,” kata Dahlan saat ditanya ekspektasinya terhadap Danantara. Dahlan secara blak-blakan mengaku punya rasa kecewa terhadap revisi Undang-Undang BUMN yang terakhir.

“Karena apa? Ternyata ekspektasi saya tidak terpenuhi, yaitu Danantara sebagai lembaga yang lebih steril ternyata tidak,” kata Dahlan.

“Sejak perubahan undang-undang yang ternyata tidak lebih bebas, itu terus terang saya menurunkan ekspektasi,” sambung dia.

Namun, Dahlan tak langsung patah arang. Kehadiran sosok seperti Febri disebut Dahlan membawa optimisme baru darinya untuk Danantara.

“Tetapi melihat orang seperti Febri, saya jadi optimistis lagi ya. Kok ada orang yang mau berkorban, yang sudah tahu risikonya, yang pernah takut tetapi bisa mengatasi ketakutannya, dan punya perasan kalau semua orang takut siapa yang memajukan negara. Itu saya jadi kembali optimististis,” kata Dahlan.

Dahlan menyadari, tak mungkin Febriany memimpin langsung seluruh perusahaan yang berada di bawah naungan Danantara. Jumlahnya bahkan berkisar 400-an perusahaan.

Oleh sebab itu, Dahlan menyampaikan sejumlah pesan untuk Febriany. Salah satunya untuk mencari orang-orang kepercayaan yang akan ditempatkan sebagai pimpinan perusahaan-perusahan tersebut.

“Bagaimana bisa memilih CEO di katakanlah separuh dari 400 itu yang orang-orangnya betul-betul bisa diandalkan dan dialah nanti yang akan melakukan transformasi,” kata Dahlan.

Dahlan mencontohkan, saat dia menjabat Menteri BUMN memiliki sejumlah orang kepercayaan. Dahlan menyebutkan beberapa nama seperti mantan Menteri Perhubungan Ignatius Jonan hingga Menteri Kesehatan Budi Gunadi Sadikin.

“Hasilnya begitu nyata. Ini mungkin perlu mencari bintang-bintang seperti itu, yang diberi otonomi sehingga mereka punya kebebasan untuk melakukan transformasi yang betul-betul dia inginkan,” kata Dahlan.

“Tapi orang ini memang terpercaya. Dalam pengertian kemampuannya, kejujurannya, integritasnya, dan antusiasnya,” sambung dia.

IDN Times kembali menggelar Semangat Awal Tahun (SAT) 2026 by IDN Times yang menjadi forum diskusi tahunan. Acara ini digelar di IDN HQ, Jakarta Selatan, pada 14-15 Januari 2026.

SAT 2026 by IDN Times menghadirkan sejumlah pemimpin nasional, pengambil kebijakan, pelaku industri, dan tokoh-tokoh inspiratif. Dengan tema 440 Hari Pemerintahan Presiden Prabowo: Menuju Pertumbuhan yang Berkualitas, SAT 2026 dirancang buat menjangkau Milenial dan Gen Z sekaligus menjadi wadah membahas isu-isu berkembang saat ini.

SAT 2026 juga menghadirkan Awarding Session sebagai bentuk apresiasi kepada tokoh-tokoh inspiratif melalui penghargaan "Inspiring Newsmaker of The Year 2026".

Editorial Team